Coban Ciblungan, Wisata Malang Yang Masih Natural

Coban Ciblungan salah satu air terjun di Malang yang hadir dengan suasana alam yang masih asri nan sejuk. Seperti yang pernah saya bahas di artikel sebelumnya, Kabupaten Malang Provinsi Jawa Timur merupakan daerah yang mempunyai objek wisata air terjun yang sangat banyak.

Karena saking banyaknya, maka masih terdapat lokasi air terjun yang belum tertata secara optimal. Namun meskipun demikian, nuansa naturalnya menjadi primadona di lokasi yang belum tertata tersebut.

Seperti lokasi Coban Ciblungan yang berada di Kecamatan Ampelgading. Meskipun belum dikelola secara baik oleh pemerintah maupun swasta, namun Coban Ciblungan dapat menarik hati para pengunjung.

Coban Ciblungan
Coban Ciblungan. google maps. sumber: don’t look

Penasaran apa keunggulan Coban Ciblungan? Yuk kita simak ulasannya berikut ini:

Lokasi Dan Alamat Coban Ciblungan

Lokasi dan alamat Coban Ciblungan berada di Desa Purwoharjo, Kecamatan Ampelgading, Kabupaten Malang, Provinsi Jawa Timur – Indonesia.

Rute Menuju Coban Ciblungan

Rute menuju lokasi Coban Ciblungan cukup mudah, karena lokasi loket serta gerbang utamanya berada di samping jalan. Dan dari loket pembayaran menuju Coban Ciblungan tidak terlalu jauh.

Untuk menuju Coban Ciblungan dapat ditempuh menggunakan kendaraan roda dua, mapun kendaraan roda empat. Dan dari parkiran dilanjutkan dengan jalan kaki menyusuri jalur yang sudah ada menuju lokasi coban atau air terjun.

Rute menuju Coban Ciblungan jika dari Malang bisa melalui Turen, kemudian dilanjutkan menuju Dampit. Setelah itu, lanjutkan perjalanan menuju Tirtoyudo.

Dari Tirtoyudo, terus lanjutkan menuju Ampelgading, kemudian masuk ke daerah Purwoharjo tepatnya arah PLTA Ampelgading.

Sebelum gapura perbatasan Malang dengan Lumajang terdapat papan penunjuk arah menuju lokasi Coban Ciblungan. Dan lokasi gapura masuk Coban Ciblungan berada di samping kanan.

Dan terakhir, dari loket pembayaran, lanjutkan dengan menuruni anak tangga, kemudian jalan setapak menuju lokasi coban. Jalurnya tidak curam, sehingga bisa juga dilalui bersama anak-anak, namun tetap hati-hati karena sedikit licin.

Jarak dari kota Malang menuju lokasi Coban Ciblungan sekitar 65 kilometer dengan total waktu tempuh sekitar 2 jam perjalanan.

Trekking Coban Ciblungan
Trekking Coban Ciblungan. google maps. sumber: eko aguss

Harga Tiket Masuk Coban Ciblungan

Bagi pengunjung yang datang ke Coban Ciblungan, dikenakan biaya sebagai berikut :

  • Tiket masuk                : Rp. 5.000 per orang
  • Parkir mobil                : Rp. 10.000 per unit
  • Parkir motor                : Rp. 5.000 per unit

Jam Buka Coban Ciblungan

Jam operasional Coban Ciblungan buka dari jam 08.00 sampai dengan jam 16.00 dari hari Senin sampai dengan hari Minggu.

Fasilitas Coban Ciblungan

Fasilitas yang ada di sekitar kawasan Coban Ciblungan Malang diantaranya:

  • Area parkir kendaraan
  • Warung makanan dan minuman
  • Saung atau gazebo
  • Toilet

Pesona Keindahan Coban Ciblungan

Coban Ciblungan merupakan lokasi air terjun yang sedang merangkak naik merebut hati para traveler. Lebih dari satu air terjun merupakan andalan dari Coban Ciblungan.

Terdiri Dari Beberapa Aliran
Terdiri Dari Beberapa Aliran. google maps. sumber: Wisnu Fort Harwanto

Di lokasi tersebut, terdapat satu air terjun yang besar yang letaknya paling atas atau paling tinggi. Kemudian di bawahnya terdapat banyak air terjun yang kecil, sehingga membuat kesatuan keindahan alam yang luar biasa.

Sumber air untuk coban yang besar berasal dari aliran sungai, namun air terjun yang kecil berasal dari sumber mata air setempat.

Perpaduan air dari coban yang kecil dengan yang besar menjadi sebuah kolam air yang jernih namun tidak terlalu dalam. Karena airnya langsung mengalir ke sungai yang lokasinya berada setelah kolam air terjun.

Kalian harus hati-hati saat berada di titik tepat air terjun jatuh. Juga saat berada di bebatuan di sekitar air terjun harus tetap menjaga keamanan, saat kondisi licin kalian bisa terpeleset jatuh.

Ragam Aktivitas Di Coban Ciblungan

Terdapat beberapa ragam aktivitas yang dapat dilakukan oleh para pengunjung saat berada di lokasi Coban Ciblungan, yaitu :

1. Berenang Atau Bermain Air

Yang pertama tentu saja basah-basahan alias berenang atau bermain air. Kondisi kolam yang tidak terlalu dalam, airnya yang bersih, serta pepohonan yang mengelilingi lokasi air terjun menjadi kenikmatan saat bermain air di lokasi ini.

Foto Bareng Indahnya Coban Ciblungan
Foto Bareng Indahnya Coban Ciblungan. google maps. sumber: Diyan Official

2. Spot Foto

Aktivitas selanjutnya yang bisa dilakukan para pengunjung saat berada di sini adalah hunting foto untuk kebutuhan konten media sosial.

Terbukti, Coban Ciblungan terkenal karena banyaknya orang-orang yang memposting keindahan lokasi ini, sehingga Coban Ciblungan mulai merangkak naik dikenal di kalangan para traveler.

3. Menikmati Keindahan Alam

Kondisinya yang masih natural menjadikan lokasi ini sangat cocok bagi mereka yang ingin melepaskan segala kepenatan hidup, baik pekerjaan atau hal-hal lainya.

Udaranya yang sejuk, suara aliran air terjun ditambah suara burung-burung yang terbang bebas di alam memberikan suasana damai. Sebuah suasana yang jauh berbeda dengan suasana kota.

Sambil duduk di sebuah batu besar, di depan Coban Ciblungan, menikmati siraman air terjun yang terbawa angin, sambil minum kopi atau secangkir teh hangat.

Membayangkannya saja sudah nikmat, apalagi saat berada di lokasi. Tapi sampahnya jangan sampai dibuang sembarangan ya!

Karena “Sampahmu Adalah Dosamu”. Pikirkan penduduk sekitar yang memanfaatkan Coban Ciblungan sebagai sumber mata air utama, apa jadinya jika sampah berserakan dan memadati aliran air terutama sampah plastik.

Alam Yang Sangat Indah
Alam Yang Sangat Indah. google maps. sumber: Fuad Saputra

Dibutuhkan sebuah kebijaksanaan dan kesadaran dari para pengunjung, karena seiring dengan berkembangnya sebuah lokasi wisata, terdapat juga sebuah tantangan yang harus dihadapi terutama oleh pihak pengelola dan masyarakat sekitar.

Sampah, rusaknya ekosistem sekitar lokasi, serta perilaku pengunjung adalah tantangan yang biasa muncul. Oleh karena itu jadilah traveler yang bijak ya..

Penginapan Di Coban Ciblungan

Tidak ada penginapan di lokasi Coban Ciblungan karena kawasan ini masih belum dikelola secara resmi oleh pemerintah maupun swasta.

Namun kurang dari 5 kilometer kalian bisa mendapatkan penginapan yang dekat dengan lokasi Coban Ciblungan.

Rata – rata harga yang ditawarkan tidak lebih dari Rp. 250.000. tergantung jenis penginapan serta fasilitasnya.

Tips Wisata Menuju Coban Ciblungan

Inilah tips wisata bagi kalian yang mempunyai rencana menghabiskan waktu liburan di Coban Ciblungan :

  • Saat di jalan raya dari Malang menuju Coban Ciblungan paculah kendaraan anda dengan berpegang kepada prinsip keamanan dan kenyamanan. Karena jalan menuju lokasi banyak kelokan.
  • Sediakan baju ganti serta perbekalan makanan.
  • Bagi kalian yang tidak bisa berenang, cukup bermain air di lokasi yang tidak terlalu dalam.
  • Jangan sampai berkunjung ke lokasi Coban Ciblungan pada saat musim hujan, karena arus airnya akan sangat kuat dan deras.
  • Jangan merusak lingkungan alam.
  • Jangan membuang sampah sembarangan.
Kolam Yang Dangkal
Kolam Yang Dangkal. google maps. sumber: Rio Alexander

Penutup

Perkembangan dunia teknologi yang begitu pesat terkadang para orang tua lupa untuk mengenalkan anak-anaknya terhadap alam.

Padahal jika orang tuanya ada itikad kuat, anak-anak lebih suka bermain di alam apalagi dengan pemandangan yang indah. Hamparan alam akan mengajarkan anak hal yang jauh lebih bermanfaat dan menyenangkan.

Semoga kehadiran Coban Ciblungan mampu menyajikan sebuah destinasi wisata keluarga yang aman dan nyaman.

Selamat berlibur…