Indahnya Situ Cisanti Bandung Yang Masih Alami

Situ Cisanti, danau kecil ini memang masih kalah dengan nama danau atau situ lain di Bandung seperti Situ Patenggang atau Situ Cileunca. Meskipun demikian, ternyata tempatnya ga kalah indah lho. Bahkan dalam beberapa hal bisa dikatakan lebih adem.

Buat rekan-rekan penyuka wisata alam dengan lokasi yang instagramable di Bandung, Situ Cisanti Bandung bakal bikin puas sepertinya.

Sekilas Tentang Situ / Danau Cisanti

Situ/danau Cisanti merupakan titik nol atau hulu sungai citarum, salah satu sungai terbesar di jawa barat yang dikenal dengan polusinya.

Sepertinya ga bakal nyangka kalau sungai citarum yang kotor berawal dari tempat yang begitu bersih dan indah.

situ cisanti

Kawasan danau cisanti dikelilingi oleh beberapa gunung seperti gunung wayang, gunung malabar, gunung bedil, dan gunung rakutak. Lokasinya juga tidak begitu jauh dari kawasan perkebunan teh pangalengan.

Setelah mendapatkan pembenahan, sekarang situ cisanti mulai dikenal masyarakat sebagai salah satu destinasi wisata di kabupaten Bandung.

Di awal tahun 2018, pemerintah mencanangkan program citarum bersih. Situ Cisanti juga ngga lepas, mendapatkan sentuhan tambahan. Apalagi setelah presiden Joko Widodo berkunjung dan meresmikan program revitalisasi Citarum di situ Cisanti.

Area situ cisanti sekarang
Area situ cisanti sekarang

Sekarang terdapat tambahan fasilitas yang lebih lengkap. Area sekitar situ juga jadi lebih enakeun untuk pengunjung yang datang.

Mencari hotel di Bandung? klik disini

Lihat juga review Glamping Lakeside Rancabali dan Pinisi Resto

Hulu Sungai Citarum

Situ, atau danau kecil ini merupakan hulu sungai Citarum. Disini ditampung aliran dari 7 mata air yang membentuk hulu sungai citarum yang utama.

7 Mata air yang ada disini antara lain:

  • Mata air citarum
  • Mata air cikoleberes
  • Mata air cikahuripan
  • Mata air cihaniwung
  • Mata air cisadane
  • Mata air cikawudukan, dan
  • Mata air cisanti
7 sumber mata air sungai citarum
7 sumber mata air sungai citarum

Semua mata air di tampung di situ cisanti, dengan debit air mencapai 200-400 liter/detik.

Tempat Wisata Di Lokasi

Ada beberapa hal yang bisa rekan-rekan lakukan saat dilokasi. Situ Cisanti tentunya lebih mengandalkan ke wisata alamnya.

Disini rekan-rekan bisa menikmati pemandangan sekitar danau yang masih hijau adem, dan berfoto-foto di berbagai spot yang instagramable di lokasi.

situ cisanti bandung - danau cisanti

Selain itu, saya sarankan buat berjalan mengelilingi situ cisanti biar lebih puas, dan berfoto sekalian di tugu kilometer nol Citarum, biar ga penasaran.

Jaraknya tidak terlalu jauh kok. Sudah ada jalan setapak yang cukup layak buat diikuti, tanpa takut harus tersesat.

Klik disini untuk info tempat wisata di Bandung lainnya.

kilometer nol citarum sekarang
tanda kilometer nol citarum sekarang
hulu sungai citarum - situ cisanti
tanda nol kilometer lama

Salah satu lokasi yang paling banyak dipakai sebagai tempat berfoto ataupun selfie adalah dermaga kecil yang sedikit menjorok ke tengah situ/danau.

Dulu dermaganya kurang begitu terawat sih, tapi cukuplah buat spot berfoto ria. Sekarang dermaga kecil ini sudah ditata lebih rapi.

dermaga baru situ cisanti
dermaga baru situ cisanti

Tapi, kalau boleh milih sepertinya saya pribadi mah lebih suka model dermaga yang lama, lebih unik dan menyatu dengan suasana sekitar.

Dermaga kecil yang sekarang lebih ngepop dengan poletan warna ngejreng lengkap dengan tulisan I Love U juga..haha

situ cisanti pangalengan
numpang narsis dikit :p , ini dermaga lama, bukan yang sekarang

Dulu sih disini bisa camping langsung di lokasi, karena saya melihat area dengan bekas api unggun di pinggir danau kalau dulu. Jika rekan-rekan akan camping disini, sepertinya lokasi yang bagus adalah di area sebelah kanan dekat pulau kecil nan unyu. Pemandangannya langsung menghadap danau dengan background bukit plus hutan dibelakangnya.

Pulau kecil? memang benar.. di area sebelah kanan terdapat sedikit tanah+pohon yang terpisah.. cocok lah buat disebut pulau kecil :p

Apakah sekarang masih bisa camping atau ngga di sini, kurang tahu juga. Aturannya jadi lebih banyak sekarang. Bagus juga sih, biar tempatnya lebih terpelihara.

Di dekat dermaga, sekarang ada semacam platform berbentuk perahu. Cukuplah buat narsis berfoto ria di sana.

perahu hiasan situ cisanti
platform perahu hiasan situ cisanti
bahtera cinta situ cisanti
kenapa namanya harus bahtera cinta ya? haha

Perlu di ingat juga, di area danau tidak ada warung. Sekarang dilarang untuk membawa makanan dari luar juga. Sekarang area warung dan makanan ada terpusat di bagian depan.

Petilasan Dipati Ukur

Di situ cisanti juga terdapat petilasan Dipati Ukur. Beliau adalah seorang wedana para bupati Priangan di abad 17. Beliau juga salah seorang yang memimpin penyerangan ke Belanda di Batavia. Sekarang nama beliau di abadikan menjadi nama salah satu jalan di kota Bandung.

Di area petilasan Dipatiukur terdapat mata air yang dikeramatkan. Tidak sembarang orang bisa datang ke sini, harus didampingi oleh kuncen yang ada di lokasi.

Tidak seperti Sendang Geulis Kahuripan, area mata air disini tidak bisa sembarangan dikunjungi.

Baca juga: review Puncak Bintang Bandung, Keren Lho

situ cisanti - bahagia ga selalu mahal

Foto-foto selengkapnya bisa rekan-rekan lihat di album di link ini.

Video Situ Cisanti

Video situ cisanti , silahkan ditonton ya

Alamat / Lokasi Situ Cisanti

Alamat / Lokasi situ Cisanti tepatnya berada di kampung Pejaten, desa Tarumajaya, kecamatan Kertasari kabupaten Bandung. Tidak terlalu jauh dari Bandung, hanya sekitar 60 KM saja. Luas area situ sekitar 5 hektar, dan ada di dalam area lahan sebesar 10 hektar.

Lama waktu tempuh dari Bandung kurang lebih 2 jam jika kondisi jalan lancar. Kalau macet mah kita serahkan kepada Tuhan aja ya :p

Rute / Jalan Ke Situ Cisanti

Ada beberapa alternatif jalan ke situ cisanti yang bisa anda gunakan.

Rute menuju situ Cisanti via Pangalengan

Melalui rute ini, arahkan kendaraan ke pangalengan. Dari bundaran pertigaan Pangalengan, ambil jalan ke kiri dan ikuti terus jalan ini. Waktu tempuh dari bundaran sekitar 1 jam. Konon jalan ini masih banyak yang jelek, tapi memiliki pemandangan yang indah di sepanjang jalannya.

Jika menggunakan angkutan umum; naik bis jurusan Bandung-Pangalengan dari terminal leuwi panjang. lalu disambung dengan angkutan desa jurusan kertasari, dan turun tepat didepan gerbang masuk lokasi.

Baca juga : Wisata Floating Market di Lembang

Jalan ke situ Cisanti via Ciparay

Ini rute yang saya gunakan. Jalan ke situ cisanti via Ciparay lebih bagus dan cukup mulus sampai ke lokasi. Jalannya berupa aspal dan jalan beton.

Untuk menempuh rute ini, arahkan kendaraan ke jalan terusan buah batu menuju bojongsoang. Ikuti terus sampai ke jalan laswi ciparay, dan ikut terus sampai ke terminal ciparay. Dari terminal belok kanan untuk menuju ke jalan lembur awi-ciparay, ikuti terus dan akan masuk ke jalan raya pacet.

Rekan-rekan cukup ikuti terus jalan ini. Setelah melewati pasar Cibeureum, maka lokasi danau tidak jauh lagi.

Simak juga: Segarnya Kebun Teh Sukawana Di Lembang

Hati-Hati!

Kalau baru hujan, anda perlu ekstra hati-hati di jalan sebelum pasar cibeureum. Kondisi jalannya sih bagus, berupa jalan beton. Tapi berlapis tanah merah tipis yang kalau hujan langsung berubah jadi lumpur tipis yang bikin jalan super licin meskipun di kecepatan rendah. Pastikan anda berhati-hati kalau kondisi jalan basah.

Situ Cisanti Maps

Berikut ini situ Cisanti Maps atau peta menuju situ cisanti diambil dari google map

Perhatikan hal ini jika menggunakan google maps

Jika rekan-rekan menggunakan google maps sebagai petunjuk arah dari rute bandung-ciparay, perhatikan hal ini ya.

  • Terdapat banyak jalan alternatif untuk menuju ke lokasi. Google maps cenderungnya bakal memberikan kita jalan paling pendek TAPI tidak memperhatikan kondisi jalan. Kemungkinan besar anda akan disodori jalan alternatif kecil, jelek dan ekstrim.. orang sana saja pakai motor yang berbalut rantai lhoo..
  • Gunakan google map untuk menunjukan jalan ke arah terminal ciparay saja. Dari sana anda cukup ikuti jalan lembur awi ciparay-jalan raya pacet dan akan sampai ke lokasi.

Saya kurang tahu kalau menggunakan google maps via jalur pangalengan-cisanti, belum nyoba soalnya 😀

Baca juga: daftar tempat wisata di Lembang

Fasilitas Yang Tersedia

Untuk fasilitas di lokasi sekarang sudah cukup lengkap. Anda bisa menemukan mushalla di area depan. Lapangan parkir pun tersedia cukup lega dan bisa menampung cukup banyak mobil dan motor.

area parkir situ cisanti
area parkir situ cisanti

Selain itu terdapat beberapa warung di lokasi. Dulu ada beberapa yang buka di pinggir danau, tapi sekarang semuanya terpusat di area depan tepat di pinggir lahan parkir. Kondisinya juga lebih baik dan lebih nyaman untuk jajan, makan, ataupun sekedar ngopi beristirahat disini.

Lihat juga : Review De Ranch Lembang

area kantin situ cisanti
area kantin situ cisanti

Untuk toilet, sejauh yang saya lihat hanya tersedia di area depan. Akan sedikit sulit juga kalau anda kebelet pipis saat di lokasi; harus pergi ke area depan dulu.

Tempat sampah sekarang sudah banyak tersebar disekitar danau. Ngga seperti dulu yang ngga ada sama sekali.

Selain itu, ada juga beberapa tempat duduk dan istirahat di spot-spot yang memang enak buat melihat sekitar situ cisanti. Ada yang berupa bangku sederhana, ada juga kursi yang cukup nyaman.

tempat duduk di sekitar situ cisanti
tempat duduk di sekitar situ cisanti

Tiket Masuk Situ Cisanti

Tiket masuk situ Cisanti rada aneh sih, kurang jelas sejauh ini mah. Dulu pertama kali datang ke sini, saya bayar Rp 10,000/orang, dan parkir Rp 3000 untuk motor. Kemudian jadi Rp 12.000/orang, motor Rp 4000 dan mobil Rp 9000.

Terakhir kesini, saya bayar Rp 10.000/motor. Yang dihitung motornya bukan orangnya, dan tanpa karcis .. haha,,

Biar aman, ambil nilai paling tingginya aja; Rp 12.000/orang.

Entah kenapa, di sekitar situ cisanti ini terdapat cukup banyak lalat. Kemungkinan sih karena banyaknya pemancing yang menggunakan siput/tutut sebaga umpan pancingnya, karena banyak terdapat cangkang siput di sisi danau.

Danau cisanti memang suka dipakai sebagai tempat memancing juga oleh penduduk sekitar. Situ ini pernah mendapatkan bantuan bibit ikan mas, nila dan nilem yang memang bisa dimanfaatkan oleh penduduk sekitar.

*** Update: sekarang di situ cisanti dilarang memancing. Untuk lalat mah masih tetap banyak :p

Nah buat rekan-rekan penyuka wisata alam, tempat wisata ini bisa jadi salah satu tujuan liburan juga..

Selamat berlibur!