Majalaya Waterpark, Harga Murah Tapi Seru

Majalaya Waterpark adalah kolam terbaru yang ada di Bandung, tempat wisata air ini baru dibuka pada bulan Juli tahun 2023 dengan menempati lahan kira-kira 8000 meter persegi.

Kolam renang Majalaya yang satu ini menjadi referensi wisata lain untuk dijadikan destinasi berlibur bareng keluarga tercinta. Berenang merupakan ragam wisata yang paling diminati anak-anak.

Harga tiketnya sangat murah, namun fasilitas di Majalaya Waterpark sudah tersedia dengan baik. Maka nggak heran jika Majalaya Waterpark selalu ramai dikunjungi sejak pertama kali dibuka hingga saat ini.

kolam balita
kolam balita. google maps. sumber: Qorina Yasya

simak juga: kiara artha park

Berikut ulasan Majalaya Waterpark sebagai referensi wisata keluarga yang recommended untuk dikunjungi akhir pekan ini atau saat liburan nanti.

Alamat Majalaya Waterpark

Alamat Majalaya Waterpark berada di Jl. Wangisagara, Neglasari, Kecamatan Majalaya, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Jalan Menuju Majalaya Waterpark

Rute menuju Majalaya Waterpark dari arah Nagreg ialah dengan mengarahkan kendaraanmu ke Jalan Raya Cicalengka – Majalaya hingga tiba di Jl. Majalaya – Paseh.

Kemudian belok kanan ke Jl. Raya Laswi, belok kiri ke Jl. Wangisagara. Lokasi Majalaya Waterpark dekat Lapangan Wangisagara.

Jalan yang akan dilalui selanjutnya kecil hanya muat untuk satu mobil saja. Tak lama kemudian tibalah di area parkir Majalaya Waterpark.

pintu masuk Majalaya Waterpark
pintu masuk Majalaya Waterpark. google maps. sumber: Yulianti Ulie

simak juga: bandung zoo

Harga Tiket Majalaya Waterpark

  • Harga tiket Majalaya Waterpark hari Senin – Jumat sebesar Rp. 20.000,-
  • Harga tiket Majalaya Waterpark hari Sabtu, Minggu dan hari libur sebesar Rp. 30.000,-

Anak usia 1 tahun ke atas wajib membeli tiket masuk

  • Sewa saung mulai dari Rp. 50.000,- sampai dengan Rp. 100.000,- / 4 jam

Jam Buka Majalaya Waterpark

  • Jam buka Majalaya Waterpark setiap hari Senin hingga Minggu
  • Beroperasional mulai pukul 08 pagi sampai dengan 03 sore

Fasilitas Majalaya Waterpark

simak juga: we playground dusun bambu

Fasilitas yang ada di sekitar kawasan wisata Majalaya Waterpark diantaranya:

  • Saung atau gazebo,
  • Area parkir kendaraan,
  • Penyewaan ban,
  • Loker,
  • Kantin atau foodcourt,
  • Mushola,
  • Toilet,
  • Kamar bilas,
  • Tempat untuk duduk-duduk.
kolam dewasa
kolam dewasa. google maps. sumber: Kamil Hidayatuloh

Daya Tarik Majalaya Waterpark

1. Berbagai Macam Kolam Renang

Daya tarik utama dari sebuah waterpark tentu saja kolam renangnya, Majalaya Waterpark memiliki beberapa kolam renang untuk semua jenjang usia.

Ada kolam anak yang hanya setinggi betis orang dewasa, spot utama anak-anak bermain air. Apalagi di tengah-tengah kolam terdapat beraneka seluncuran yang dihiasi juga ember tumpah.

Selanjutnya ada kolam balita, yang kedalamannya di bawah 50 cm. Di pinggir kolamnya terdapat patung kura-kura yang memancarkan air.

Satu lagi kolam yang bakalan bikin acara berlibur di Majalaya Waterpark semakin seru, yakni kolam busa yang beroperasi setiap 1 jam. Kolam seru untuk bermain busa, tanpa pedih di mata.

simak juga: carita alam pangalengan

Yang terakhir ada kolam dewasa, yang dibuat memanjang seperti kolam akuatik. Namun kedalamannya hanya sekitar 1 meter, sehingga bisa juga dipakai oleh anak-anak yang sudah besar.

2. Aneka Seluncuran Keren

ragam seluncuran di Majalaya Waterpark
ragam seluncuran di Majalaya Waterpark. google maps. sumber: Robert Antoni Simamora

Seluncuran atau perosotan merupakan wahana wajib yang harus ada di setiap waterpark atau kolam renang, agar kegiatan berenang semakin seru nggak gitu-gitu aja.

Seluncuran yang ada di Majalaya Waterpark ada yang mini, hingga memacu adrenalin. Yang menjadi daya tarik utamanya ialah hadirnya sebuah seluncuran yang bernama Boomerango.

Sebuah seluncuran yang akan membawamu ke meluncur di sebuah terowongan lalu diombang ambing sebelum akhirnya mendarat di kolam. Wahana air yang satu ini sepertinya tidak aman untuk anak-anak karena terlalu ekstrim.

Selanjutnya ada Giant slide, seluncuran meliuk-liuk yang cukup bikin jantung degdegan. Nah kalau Giant Slide bisa untuk anak-anak, karena tidak terlalu tinggi.

Diantara Boomerango dan Giant Slide ada seluncuran lain yang bisa dijadikan wahana seru bareng anak.

wahana air di kolam anak
wahana air di kolam anak. google maps. sumber: Dani Ramdanii

simak juga: villa kancil

Penutup

Majalaya Waterpark tempat wisata terbaru di Bandung yang recommended, selain murah fasilitas serta wahana kolam renangnya sudah lengkap.