Wisata Agro Park Klumpit Tuban, Pemandangan Alam dan Sentuhan Kreatif Beragam Spot Foto

Agro Park Klumpit merupakan sebuah tempat wisata menarik di Kabupaten Tuban, Jawa Timur. Tempat wisata ini berada di ketinggian dan berdiri diatas lahan yang luas dengan udara sejuk khas pegunungan.

objek wisata agro park klumpit tuban
objek wisata agro park klumpit tuban. google maps. sumber : Yunus Arifin

Tempat wisata ini Agro Park Klumpit ini menyuguhkan keindahan alamnya yang mempesona. Tempat wisata alam sekaligus tempat wisata buatan, perpaduan pemandangan alam dengan sentuhan kreatif berupa spot foto dan wahana menarik lainnya.

Disini tersedia berbagai spot foto keren dan instagenic. Berbagai spot foto tersebut merupakan hasil tangan kreatif pengelola yang menjadi daya tarik dari tempat wisata ini. Mulai dari spot patung kuda, cangkir berukuran besar, gardu pandang, spot love, spot angsa, spot sayap burung, hingga spot patung harimau. Pengunjung juga bisa berswafoto di sign board yang bertuliskan Agro Park Klumpit.

Agro Park Klumpit memiliki lahan yang sangat luas, dengan pemandangan alam yang sangat mempesona. Disini para pengunjung bisa leluasa menikmati suguhan alam tersebut. Mulai dari menikmati panorama alam, duduk santai, jalan-jalan hingga bermain wahana Flying Fox.

Alamat Agro Park Klumpit

Dusun Bentaor, Desa Klumpit, Kecamatan Soko, Kabupaten Tuban, Jawa Timur.

Jam Buka

  • Buka setiap hari. 07.00 WIB – 17.00 WIB.

Harga Tiket Masuk

  • Harga Tiket Masuk Rp.10.000,- / orang.
  • Parkir Kendaraan roda 2 : Rp. 5.000,-.
  • Parkir Kendaraan roda 4 : RP. 10.000,-.

Transportasi

Dari pusat kota Tuban Wisata Agro Park Klumpit berjarak sekitar 27 km. Dengan waktu tempuh perjlanan sekitar 1 jam. Untuk menuju ke lokasi wisata sebaiknya menggunakan kendaraan pribadi. Seperti kendaraan roda dua maupun roda empat.

Akses Jalan menuju Agro Park Klumpit ini mudah ditempuh, jalannya sebagian sudah beraspal. Hanya saja sedikit menanjak dan berkelok kelok mengingat lokasinya berada di dataran tinggi.

Ada Apa di Agro Park Klumpit Tuban

wisata agro park klumpit
wisata agro park klumpit. google maps. sumber : Abdul Yafi

Wisata Agro Park Klumpit di Tuban menjadi salah satu tempat wisata favorit. Tempat wisata ini memiliki daya tarik tersendiri. Berada di ketinggian dan berdiri diatas lahan yang luas dengan udara sejuk khas pegunungan. Disini wisatawan akan dimanjakan dengan pemandangan yang mempesona.

Yang menjadi daya tarik wisata ini yaitu aneka spot foto yang keren dan instagramable. Selain itu lokasi Agro Park Klumpit juga menjadi tempat wisata yang memiliki spot sunrise sekaligus sunset yang sangat romantis.

Beragam Spot Foto Instagenic

spot foto agro park klumpit
spot foto agro park klumpit. google maps. sumber : Surya Wijaya
spot foto sayap di agro park klumpit
spot foto sayap di agro park klumpit. google maps. sumber : Pejalanamatir Chanel

Wisata Agro Park Klumpit ini berada di ketinggian dan dibangun diatas lahan yang luas. Objek wisata alam sekaligus tempat wisata buatan, perpaduan pemandangan alam dengan sentuhan kreatif berupa spot foto keren dan instagenic.

foto di wisata agro park klumpit
foto di wisata agro park klumpit. google maps. sumber : Hidayat Syam

Disini wisatawan akan dimanjakan dengan aneka spot foto untuk mengabadikan momen bersama. Diantaranya terdapat spot foto Patung Kuda, Spot Gelas Kopi Raksasa, Spot Sayap, Spot Angsa, an Spot Gardu Pandang. Selain itu Agro Park Klumpit juga menghadirkan spot foto baru berupa Rumah Hobbit.

Menikmati Panorama Alam Sekitar

pemandangan kawasan wisata agro park klumpit
pemandangan kawasan wisata agro park klumpit. google maps. sumber : Melani

Wisata Agro Park Klumpit merupakan tempat wisata yang menawarkan keindahan alam perbukitan. Berada di dataran tinggi yang dikembangkan menjadi tempat wisata dengan latar belakang pemandangan indah Pegunungan. Keindahan alam berupa pesona area perbukitan hijau yang asri dan keindahan persawahan menjadi lanskap menawan.

Menikmati Sunset

sunset di agro park klumpit tuban
sunset di agro park klumpit tuban. google maps. sumber :  NL

Kolam Renang

wahana kolam renang di agro park klumpit
wahana kolam renang di agro park klumpit. google maps. sumber : Ria Yanto

Di wisata ini juga menyediakan kolam renang dengan air pegunungan asli yang segar dan bersih.

Fasilitas Wisata Agro Park Klumpit

Berikut adalah fasilitas dan sarana umum yang tersedia di Agro Park Klumpit Tuban.

  • Spot foto
  • Gazebo
  • Musholla
  • Tempat parkir
  • Warung makan
  • Toilet
  • Akses Wifi
  • Kolam renang
  • Flying fox dan lain-lain

Hotel Sekitar Wisata Agro Park Klumpit Tuban

Hotel, villa atau penginapan yang lokasinya paling dekat dengan Agro Park Klumpit Tuban.

  • Dewarna Hotel & Convention
    Berjarak 14,6 km dari Wisata Agro Park Klumpit Tuban
    Jl. Veteran No.55, Jambean, Sukorejo, Kec. Bojonegoro, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur 62115. (0353) 3412222.
  • MCM Hotel Wisata Bojonegoro
    Berjarak 13,6 km dari Wisata Agro Park Klumpit Tuban
    Jl. Pemuda Timur No.5A, Ngrowo, Kec. Bojonegoro, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur 62119. 0823-3504-4801.
  • Nirwana Hotel
    Berjarak 15,3 km dari Wisata Agro Park Klumpit Tuban
    Jl. Veteran, Jambean, Sukorejo, Kec. Bojonegoro, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur 62115. 0812-3196-6136.
  • Matoh Guesthouse
    Berjarak 15 km dari Wisata Agro Park Klumpit Tuban
    Jl. Pd. Bambu No.3, Jambean, Sukorejo, Kec. Bojonegoro, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur 62115. 0821-3150-9088.
  • Aston Bojonegoro City Hotel
    Berjarak 13,8 km dari Wisata Agro Park Klumpit Tuban
    Jl. MH. Thamrin No.100, Ledok Kulon Tiga, Ledok Wetan, Kec. Bojonegoro, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur 62112. (0353) 571777.
  • Eastern Hotel Bojonegoro
    Berjarak 14,4 km dari Wisata Agro Park Klumpit Tuban
    Jl. Veteran No.299, Jambean, Kadipaten, Kec. Bojonegoro, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur 62111. (0353) 5259000.

Tempat Wisata Sekitar Agro Park Klumpit

  • Gua Ngerong Tuban

Video Wisata Agro Park Klumpit Tuban

Video Wisata Agro Park Klumpit Tuban berikut dikutip dari chanel : RafiRaffa_MotoVlog

Penutup

Wisata Agro Park Klumpit merupakan tempat wisata menarik di Tuban, Jawa Timur. Berlokasi di perbukitan dataran tinggi yang dikembangkan menjadi tempat wisata romantis di Tuban.

Agro Park Klumpit Tuban menawarkan pemandangan indah pegunungan, persawahan hijau dengan udara yang sejuk. Ditambah dengan sentuhan kreativitas beragam spot foto. Menjadikan setiap sudut Agro Park Klumpit Tuban begitu mempesona.