Pantai Bambang, Wisata Pantai yang Indah dan Eksotik di Kabupaten Lumajang

Wisata Pantai Bambang merupakan objek wisata pantai yang berada di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur. Lokasinya sekitar 24 Km dari arah selatan Kota Lumajang. Wisata Pantai Bambang ini terkenal cukup indah dan menarik. Salah satu objek wisata dan tempat liburan keluarga yang memiliki daya tarik dan wajib untuk dikunjungi.

objek wisata pantai bambang
objek wisata pantai bambang. google maps. sumber : BADRIYO SUSANTO

Pantai Bambang menawarkan pemandangan laut lepas yang eksotik dan indah. Garis pantainya diisi dengan pasir hitam dan batu-batuan, pasirnya berasal dari Gunung Bromo. Pasir yang mengalir terbawa aliran lava dan sungai. Pasir dengan ciri berwarna hitam legam dan memiliki kandungan besi tinggi.

Selain sebagai objek wisata, Pantai Bambang juga merupakan penghasil batu hias atau batu taman. batu-batu tersebut berasal dari laut yang terbawa menepi oleh hantaman gelombang laut. Corak dan bentuknya rata-rata bulat dan lonjong dengan aneka warna. Semua batu hias tersebut dijual beradasarkan motif dan bentuknya.

Di objek wisata ini wisatawan akan menemukan spot-spot foto keren dan menarik. Berswafoto dengan latar pantai, pasir hitam dan pemandangannya yang indah. Disini juga tersedia beberapa spot bagi pengunjung yang hobi memancing. Tersedia gazebo dan bangku-bangku yang terlindungi oleh payung bagi wisatawan yang ingin bersantai sekaligus menikmati keindahan laut.

Alamat Pantai Bambang

  • Desa Bago, Kecamatan Pasirian, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur.

Jam Buka

  • Buka setiap hari. 07.00 WIB – 17.00 WIB.

Harga Tiket Masuk

  • Tiket Masuk Rp.5.000,-

Rute ke Pantai Bambang

Pantai Bambang berada di Desa Bago, Kecamatan Pasirian, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur. Jaraknya 24 Km dari arah selatan Kota Lumajang. Waktu tempuh perjalanan sekitar 30 menit dari Kecamatan Pasirian.

Lokasinya tidak terlalu jauh dari jalur lintas selatan. Tersedia sejumlah papan petunjuk arah yang akan memudahkan wisatawan untuk mencapai ke lokasi wisata Pantai Bambang ini.

Transportasi

Akses jalan menuju lokasi Pantai Bambang mudah dijangkau, cukup baik dan sudah beraspal. Memiliki jarak sekitar 24 Km dari arah selatan Kota Lumajang. transportasi menuju Lokasi pantai ini dapat ditempuh menggunakan kendaraan mobil maupun motor.

Ada Apa di Pantai Bambang

pantai bambang lumajang
pantai bambang lumajang. google maps. sumber : Luqman Nur Hakim

Panatai Bambang meruakan salah satu objek wisata yang berada di Kabupaten Lumajang. Menawarkan pemandangan laut lepas yang indah dan eksotik. Garis pantainya dihiasi dengan pasir hitam dan batu-batuan yang indah.

Tersedia berbagai aktvitas seru dan menarik yang bisa anda lakukan di pantai ini. Seperti bermain air, piknik bersama keluarga, berkemah dan lain sebagainya.

Bermain Air di Pantai

pantai bambang
pantai bambang. google maps. sumber : Visit Lumajang
bermain di tepi pantai bambang
bermain di tepi pantai bambang. google maps. sumber : Moh. Andi Rosyadi

Bagi wisatawan yang ingin bermain air di pantai, disarankan hati-hati dan tidak terlalu ke tengah. Ombak di pantai ini cukup besar hingga mencapai ketinggian sekitar 3 meter. Bermain air di tepi pantai sekaligus menikmati pemandangan laut lepas Pantai Bambang.

Piknik Bersama Keluarga

piknik bersama keluarga
piknik bersama keluarga. google maps. sumber : Cah Plosok

Objek wisata ini sangat cocok untuk melakukan aktivitas piknik keluarga. Kalian dapat membawa bekal makanan sendiri atau bisa membeli di warung-warung yang berada di sekitar pantai.

Untuk menikmati hidangan makanan tersebut bisa di gazebo atau dengan menggelar tikar pinggir pantai. Piknik keluarga menyenangkan dengan pemandangan laut indah.

Berkemah Di Pantai Bambang

Pihak pengelola wisata juga mengijinkan wisatawan untuk berkemah di Pantai Bambang. Bisa mendirikan tenda ditempat yang lebih landai. Disarankan untuk tidak mendirikan tenda terlalu dekat dengan bibir pantai demi keamanan dan keselamatan.

Untuk kegiatan berkemah disini harus membawa peralatan dan perlengkapan sendiri. Perbekalan tidak perlu khawatir karena terdapat warung-warung sekitar pantai yang menjual makanan.

Penghasil Batu Hias atau Batu Taman

batu hias atau batu taman
batu hias atau batu taman. google maps. sumber : Cak Yoes

Pantai Bambang juga terkenal sebagai penghasil batu hias atau batu taman. Batu-batu hias memiliki bentuk dan karakteristik yang berbeda-beda. Dari segi bentuk ada yang lonjong, pipih dan bulat. Ada yang bertekstur kasar juga ada yang halus.

Warnanya bervariasi mulai dari hitam, abu-abu, merah dan putih kebiruan. Ukurannya beragam mulai dari ukuran 1 cm hingga 10 cm. Keunkian dan karakteristik terbentuk secara alami dari sedimen muara sungai yang ada di pesisir pantai.

Harga batu hias yang ditawarkan bervariasi tergantung dari kondisi alam. Karena pada waktu-waktu tertentu seperti ombak pasang sangat sulit untuk mendapatkannya. Biasanya untuk warna selain hitam harganya lebih mahal karena jumlahnya yang terbatas.

Biasanya batu-batu hias alam ini digunakan untuk keperluan hiasan rumah. Untuk hiasan taman, pedestrian, hiasan kolam dan lain sebagainya.

Spot Foto Menarik

sunset di pantai bambang
sunset di pantai bambang. google maps. sumber : Aqwam Thariq
berswafoto di pantai bambang
berswafoto di pantai bambang. google maps. sumber : Vemi Susanti

Beberapa spot foto keren dan menarik bisa anda dapatkan di objek wisata Pantai bambang ini. Berswafoto dengan latar pemandangan pantai. Atau menjelang sore hari dengan latar senja atau Sunset yang indah.

Fasilitas Pantai Bambang

Objek wisata Pantai Bambang telah dilengkapi dengan sarana umum dan fasilitas yang nyaman bagi pengunjung.

  • Area parkir kendaraan luas
  • Warung makan dan jajanan wisata
  • Toilet umum
  • Mushola
  • Spot foto
  • Payung dan tikar pantai
  • Gazebo
  • Tempat duduk
  • Camping area

Tempat Wisata Sekitar Pantai Bambang

  • Pantai Watu Pecak
  • Pantai Watu Godeg
  • Wisata Gunung Tambuh Raya Idaman

Video Pantai Bambang

Video Pantai Bambang berikut dikutip dari chanel : BEBAS PIKNIK

Penutup

Wisata pantai Bambang merupakan salah satu objek wisata yang berada di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur. Wisata pantai yang cukup terkenal menawarkan keindahan laut lepas dengan ombaknya yang cukup besar.

Memiliki pemandangan yang indah dan menawan. Tempat piknik dan liburan keluarga ditunjang dengan beragam fasilitas yang memadai dan nyaman bagi wisatawan.