Sipare Green Park, Ciblon Seru Di Karanganyar Pekalongan

Sipare Green Park pilihan tempat wisata di Kabupaten Pekalongan, yang masih bertemakan alam. Dimana kamu dapat bersantai dengan diiringi suara air yang mengalir, ditambah dengan view alam yang ijo-ijo.

Suasana yang tenang serta damai dapat dinikmati ketika berlibur di Sipare Green Park Karanganyar ini, sesuatu hal yang sangat jarang kamu rasakan di tengah rutinitas yang padat.

Me time bersama keluarga maupun bestie diakhir pekan, atau mungkin dengan bersepeda bareng komunitas ke Sipare Green Park dapat menjadi pilihan berlibur yang berkualitas.

landscape sipare green park
landscape sipare green park. google maps. sumber: WnE Volutions

simak juga: welo asri

Daya Tarik Sipare Green Park

1. Aliran Sungai Yang Jernih

Ketika memasuki gerbang masuk Sipare Green Park, kamu akan mendengar suara aliran sungai yang tak pernah berhenti. Seakan siap membuatmu lebih nyaman, dan lebih kuat lagi.

Kawasan wisata Sipare Green Park terdiri dari area sungai yang jernih, dengan hiasan bebatuan dengan ukuran yang beragam. Air sungainya sangat jernih, menyegarkanlah gitu.

Di sepanjang aliran sungainya terdapat beberapa gazebo atau saung, yang dapat dimanfaatkan pengunjung untuk bersantai atau sekedar menyimpan barang bawaan.

2. Taman Yang Cantik

Selain memiliki sungai yang jernih, Sipare Green Park juga dihiasi taman cantik yang telah ditata sedemikian rupa agar pengunjung menjadi betah berwisata di sini.

Di beberapa titik tampak keluarga yang sedang berpiknik dengan menggelar tikar sambil menikmati beberapa hidangan yang telah dipersiapkan dari rumah.

Berwisata di Sipare Green Park memang merupakan pilihan wisata keluarga yang tepat. Eh iya kadang kamu akan menemukan moment epic, yakni ketika kendaraan melintas di atas jembatan yang ada tepat di belakang taman.

ciblon di sipare green park
ciblon di sipare green park. google maps. sumber: ineng pujiana

simak juga: curug sibedug

3. Ragam Wisata Menarik

Sungai yang mengalir di Sipare Green Park memiliki arus yang beragam, ada yang tenang ada pula yang berarus. So, untuk kamu yang membawa serta anak-anak dapat memilih tempat yang aman untuk mereka bermain air.

Ciblon, merupakan istilah yang biasa disematkan untuk kegiatan basah-basahan. Dan menjadi agenda wajib ketika berkunjung ke Sipare Green Park. Masa iya sungainya mau kamu cuekin??

Agar lebih seru kamu pun dapat menyewa ban dan mencoba ala-ala river tubing di spot yang memiliki arus. Wah…pastinya seru banget ya, so cobain deh sendiri!

4. Spot Foto Cantik

Dunia fotografi saat ini sedang hype abis, apalagi dikalangan kaum milenial yang merupakan garis keras dari spot-spot foto yang instagramable.

Spot foto dengan tema apapun pasti menjadi incaran mereka, baik itu spot foto buatan hingga panorama alam. Melihat akan hal itu, Sipare Green Park menyediakan spot foto sederhana namun sangat cantik.

spot yang cantik
spot yang cantik. google maps. sumber: A DhieN

simak juga: telaga sigebyar mangunan

Lokasi Sipare Green Park

Lokasi Sipare Green Park berada di Desa Pedawang, Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah.

Rute Menuju Sipare Green Park

Jika ditempuh dari pusat Kota Pekalongan akan menempuh jarak sekitar 28 km, dengan estimasi waktu kurang lebih satu jam lamanya. Arahkan kendaraanmu hingga tiba di Tugu Duren Karanganyar.

Dari sana waktunya tinggal 14 menit lagi, setelah melewati Jembatan Panjang Karanganyar belok ke arah kanan. Jalannya lebar dan beraspal, meski di beberapa titik tampak berlubang. Ketika melewati kawasan hutan karet tandanya Sipare Green Park sudah dekat.

gerbang masuk
gerbang masuk. google maps. sumber: WnE Volutions

simak juga: curug lawe

Jam Buka Sipare Green Park

Jam operasional Sipare Green Park setiap hari, buka mulai pukul 08.00 hingga 17.00 waktu setempat.

Harga Tiket Masuk Sipare Green Park

  • Tiket masuk wisata Sipare Green Park cukup membayar sekitar 5.000,- per orang
  • Anak-anak di atas usia 5 tahun sudah dikenai biaya tiket masuk

Fasilitas Sipare Green Park

Fasilitas wisata yang ada di sekitar Sipare Green Park diantaranya:

  • Area untuk menyimpan kendaraan,
  • Warung-warung makanan dan minuman,
  • Spot foto,
  • Gazebo atau saung,
  • Penyewaan ban,
  • Toilet,
  • Kamar bilas,
  • Mushola,
pemandangan yang asri
pemandangan yang asri. google maps. sumber: Daniyal Kautsar

simak juga: curug bidadari

Penutup

Sipare Green Park merupakan tempat wisata di Pekalongan yang tidak boleh kamu lewatkan, suasana pedesaannya begitu kental dan bikin adem. Enak buat tempat hulang-healing.