Taman Kebon Ratu, Tempat Rekreasi Keluarga di Tengah Kota Jombang

Taman Kebon Ratu atau dikenal juga dengan Taman Keplaksari adalah sebuah ruang terbuka hijau (RTH). Lokasinya berada di Desa Keplaksari, Kecamatan Peterongan, Kabupaten Jombang. Selain menjadi objek wisata, taman ini juga sebagai tempat liburan dan tempat rekreasi keluarga yang ramah anak.

Berkunjung ke Taman Kebon Ratu, wisatawan akan dimanjakan dengan kesejukan alam dan pepohonan yang rindang. Di taman ini tersedia berbagai kegiatan seru dan menarik yang bisa anda coba. Bagi anda yang hobi photography, disini banyak spot foto keren dan instagramable untuk berswafoto.

Salah satu yang menarik dari dari taman ini adalah terdapatnya aneka puluhan patung hewan. Patung hewan ini memiliki ukuran asli sesuai dengan besar tubuh satwa tersebut. Diantaranya terdapat patung gajah, kuda, harimau, jerapah dan lain sebagainya.

Beberapa fasilitas lain di taman Kebon Ratu ini yaitu taman bunga dan arena bermain anak-anak. Tersedia juga BMX trek, jogging trek, danau buatan, gazebo dan lain sebagainya.

Selain sebagai tempat rekreasi, taman ini juga biasa digunakan untuk objek wisata pendidikan. Tempat berkumpulnya komunitas pecinta hewan serta berbagai acara pertunjukan. Taman ini juga sering digunakan sebagai tempat photoshoot. Baik itu fashion show atau beberapa acara lain seperti pemilihan model di Jombang.

Alamat Taman Kebon Ratu

  • Keplaksari, Peterongan, Kecamatan Jombang, Kabupaten Jombang, Jawa Timur.

Jam Buka

  • Setiap hari. 07.00 WIb – 21.30 WIB.

Harga Tiket Masuk

  • Harga Tiket Masuk Rp.3.000,-
  • Parkir Motor Rp.2.000,-
  • Parkir Mobil Rp.5.000,-

Rute ke Taman Kebon Ratu

Taman Kebon Ratu lokasinya berdeatan dengan pusat kota Jombang. Taman ini berada di pinggir Jalan Raya Jombang-Surabaya. Tepatnya dibelakang pos polisi Keplaksari.

Sangat mudah untuk sampai ke Taman Kebon Ratu ini. Lokasinya tepat di ujung sebuah pertigaan jalanan utama yang sangat sibuk dan dilewati kendaraan umum antar kota dan provinsi.

Transportasi

Sangat mudah untuk sampai ke Taman Kebon Ratu ini. Lokasi Taman Kebon Ratu tepat di ujung sebuah pertigaan jalanan utama yang sangat sibuk dan dilewati kendaraan umum antar kota dan provinsi. Anda bisa mencapai lokasi wisata dengan menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat.

Ada Apa di Taman Kebon Ratu

taman kebon ratu
taman kebon ratu. google maps. sumber : Rosyad Tamrin

Tersedia berbagai kegiatan yang seru dan menarik di Taman Kebon Ratu ini. Selain menikmati keindahan taman juga sebagai tempat favorit untuk berswafoto. Sebagai tempat berbagai acara pertunjukan, tempat berkumpulnya komunitas pecinta hewan dan masih banyak kegiatan menarik lainnya.

Bangunan Unik di Area Taman

patung hewan
patung hewan. google maps. sumber : Aak Ryan

Di Taman Kebon Ratu ini terdapat bangunan-bangunan unik yang mempercantik area taman. Pertama ada bangunan gapura unik dari bahan bambu berwarna-warni. Disini juga terdapat aneka puluhan patung hewan yang terbuat dari barang bekas. Patung hewan ini memiliki ukuran asli sesuai dengan besar tubuh hewan tersebut. Diantaranya terdapat patung gajah, kuda, harimau, jerapah dan lain sebagainya.

bangunan teletubies
bangunan teletubies. google maps. sumber : Baguz Rustiyan Kurniawan

Masuk ke bagian belakang area taman juga terdapat bangunan unik dan menarik. Yaitu mirip sebuah rumah Teletubies berupa gundukan yang dipenuhi rumput hijau. Disamping kir dan kanannya dilengkapi dengan beberapa jendela. Bentuk bangunannya lucu dan menggemaskan, dan tak ada yang menyangka bahwa bangunan tersebut merupakan sebuah toilet.

Taman Bunga dan Spot Foto Keren

foto di taman kebon ratu
foto di taman kebon ratu. google maps. sumber : wahyoo biant

Taman Kebon Ratu menyediakan berbagai fasilitas yang seru dan kekinian. Diantaranya tersedia berbagai spot foto yang unik dan menarik. Di bagian selatan area wisata terdapat sebuah rangkaian huruf besar bertuliskan “Keplaksari”. Para pengunjung biasanya berswafoto didepan tulisan besar ini.

Berjalan ke dalam taman kita akan menemukan banyak spot menarik untuk mengambil foto. Berupa tumpukan barang bekas yang dibentuk sedemikian rupa menjadi beberapa patung yang menyerupai hewan. Seperti jerapah, badak dan beberapa patung hewan lainnya.

Sedangkan di sisi bagian utara, akan menemukan sebuah taman bunga dengan bentuk melingkar. Tepat ditengahnya terdapat sebuah patung bentuk bunga berwarna-warni. Uniknya patung tersebut terbuat dar barang bekas yang tak terpakai. Dibentuk sedemikian rupa membentuk sebuah patung lengkap dengan tangkainya.

Monumen Pesawat

monumen pesawat
monumen pesawat. google maps. sumber : Lucky Zacky

Di area Taman Kebon Ratu terdapat monumen kapal perang milik TNI AU. Monumen kapal tersebut terletak tepat dipojok pertigaan jalan besar. Selain menarik sebagai objek poto, monumen kapal perang ini secara tidak langsung menjadi identitas dari Taman Kebon Ratu.

Taman Luas dan Rindang Cocok Untuk Olahraga

fasilitas di taman kebon ratu
fasilitas di taman kebon ratu. google maps. sumber : Rizki

Taman Kebon Ratu memiliki area lahan yang luas. Didalamnya tersedia berbagai kegiatan menarik termasuk berolahraga. bagian sisi utara area parkir kendaraan terdapat tanah lapang yang biasa digunakan untuk olahraga panahan. Dan jalur pejalan kaki di dalam area taman biasa dimanfaatkan pengunjung untuk jogging pada pagi dan sore hari.

Telaga Kecil

telaga di taman kebon ratu
telaga di taman kebon ratu. google maps. sumber : Siti “Aisyahay” Aisyah

Letaknya bertempat di tengah Taman Kebon Ratu, sebuah telaga kecil dengan air yang dangkal. Menariknya tepat disisi telaga terdapat bangunan dermaga beton lengkap dengan gazebo. Dan disekitarnya ada rumah-rumah burung merpati.

Fasilitas Taman Kebon Ratu

Taman Kebon Ratu sudah dilengkapi dengan sarana umum dan fasilitas yang cukup lengkap dan memadai.

  • Lokasi parkir kendaraan
  • Warung jajanan
  • Area spot foto
  • Toilet dan kamar mandi umum
  • Mushola
  • Outbond camp

Hotel Sekitar Taman Kebon Ratu

Hotel, villa atau penginapan yang lokasinya dekat dengan Taman Kebon Ratu :

  • Tree On Hotel Syariah
  • HOTEL YUSRO JOMBANG
  • Hotel Dewi
  • Hotel Netral Jombang
  • Cempaka Mas Hotel
  • Hotel Sentral
  • Hotel Fatma

Video Taman Kebon Ratu

Berikut adalah video Taman Kebon Ratu yang dikutip dari chanel : Abinursa Official

Penutup

Taman Kebon ratu menjadi salah satu destinasi wisata populer di Kabupaten Jombang. Tempat rekreasi dan piknik bersama keluarga maupun sahabat.

Berkunjung ke Taman Kebon Ratu, anda akan dimanjakan dengan kesejukan alam dan pepohonan yang rindang. Di taman ini tersedia berbagai kegiatan seru dan menarik yang bisa anda coba. Setiap hari taman ini ramai dikunjungi wisatawan terutama di akhir pekan.