Goa Margo Tresno Nganjuk, Goa Magis dengan Pemandangan dan Panorama Alami

Wisata Goa Margo tresni merupakan destinasi wisata yang berada di Kabupaten Nganjuk. Wisata ini ramai dikunjungi wisatawan, baik dari dalam maupun luar kota. Goa ini berlokasi di desa Sugihwaras, Kecamatan Ngluyu, sekitar 35 km arah utara kota Nganjuk.

wisata goa margo tresno nganjuk
wisata goa margo tresno nganjuk. google maps. sumber : Arief Ibnu Fajar

Goa ini memiliki nilai sejarah serta kesan magis. Untuk memasuki Goa, telah dibuatkan tangga supaya pengunjung tidak terlalu berat untuk naik turun. Didalam goa masih banyak dihuni kelelawar. Banyak terdapat bentuk-bentuk stalakmit dan stalaktit yang berasal dari bentukan alam.

Dilokasi wisata Goa Margo Tresno, anda akan disajikan pemandangan alam dengan panorama perbukitan yang sejuk, rindang indah dan alami. Di kawasan wisata ini juga terdapat sumber air alami Ubalan. Aliran airnya dipakai untuk pengairan sawah-sawah disekitarnya.

Ada pula sarana rekreasi berupa sendang atau kolom renang yang sumber mata air nya berasal dari mata air jernih dan alami. Ada area bermain anak-anak hingga kuliner khas Kecamatan Ngluyu yang sangat lezat.

Alamat Goa Margo Tresno

  • Dusun Cabean, Desa Sugih Waras, Kecamatan Ngluyu, Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur.

Jam Buka

  • Buka setiap hari dari jam 07.00 WIB – 15.00 WIB.

Harga Tiket Masuk

  • Harga Tiket Masuk: Rp 5.000/orang
  • Saat berkunjung ke Goa Margo Tresno, anda juga perlu menyiapkan untuk biaya retribusi parkir.

Rute ke Goa Margo Tresno

Rute menuju Goaa Margo Tresno bisa mulai dari alun-alun kota. Arahkan kendaraan menuju ke utara hingga sampai di bandara Adipura. Kemudian belok ke arah kanan, hingga menemukan traffic light. Kemudian belok ke arah kiri, lurus saja sampai mentok.

Lanjutkan perjalanan ke arah kanan sampai tiba di pasar. Setelah itu belok ke arah kiri dan terus saja sampai ketemu perempatan terakhir lalu belok ke arah kanan tiba di pasar Godang. Di perempatan Godang itu lah ambil ke arah kiri menuju ke Kecamatan Ngluyu.

Transportasi

Jarak Goa Margo Tresno kurang lebih sekitar 35 km arah utara kota Nganjuk. Akses menuju tempat ini mudah dijangkau dengan kendaraan pribadi seperti mobil atau motor.

Ada Apa di Goa Margo Tresno

Goa Margo Tresno adalah salah satu objek wisata alam di Jawa Timur. Merupakan destinasi wisata yang ramai dikunjungi wisatawan, baik dari dalam maupun luar kota.

Goa Margo Tresno yang Magis

goa margo tresno
goa margo tresno. google maps. sumber : 2_Gesit

Tempat wisata ini memiliki nilai sejarah dan kesan magis. Untuk memasuki Goa, pengelola wisata telah dibuatkan tangga agar pengunjung tidak terlalu berat untuk naik turun. Di dalam Goa banyak dihuni ribuan kelelawar. Juga terdapat bentuk-bentuk stalakmit dan stalaktit yang berasal dari bentukan alam.

Sendang / Kolam Renang

kolam renang digoa margo tresno
kolam renang digoa margo tresno. google maps. sumber : 2_Gesit

Disini juga tersedia sarana rekreasi berupa sendang atau kolam renang. Air kolam renang disini sangat jernih yang berasal dari sumber mata air alami.

Menikmati Kesejukan Alam

alam sejuk di goa margo tresno
alam sejuk di goa margo tresno. google maps. sumber : Anang Dwijo Suryanto

Wisata Goa Margo Tresno menyajikan panorama perbukitan yang sejuk, rindang indah dan alami. Pemandangan alam yang menawan menambah keasrian serta menyegarkan sejauh mata memandang.

Kuliner Khas Kecamatan Ngluyu

Jika anda berkunjung ke kawasan wisata ini, jangan lupa untuk mencicipi Kuliner Khas Kecamatan Ngluyu yang sangat lezat. Yaitu “Asem-asem Kambing Daun Kedondong” yang banyak dijumpai di wilayah Kabupaten Nganjuk.

Berswafoto

berfoto di goa margo tresno
berfoto di goa margo tresno. google maps. sumber : Marhaeny Marsela
wisata goa margo tresno
wisata goa margo tresno. google maps. sumber : Hilmy Abdan Kamal

Berswafoto dengan pemandangan alam asri yang ada di Goa Margo Tresno maupun di area sekitarnya.

Area Bermain Anak

area bermain anak 1
area bermain anak. google maps. sumber :  david wahyudi

Fasilitas Goa Margo Tresno

Berikut adalah fasilitas dan sarana umum yang tersedia di Goa Margo Tresno.

  • Area parkir
  • Gazebo
  • Toilet umum
  • Warung atau tempat makan
  • Kolam renang
  • Area bermain anak dan lain-lain.

Video Goa Margo Tresno

Video Goa Margo Tresno berikut dikutip dari channel : YULIUS KURNIAWAN KRIS

Penutup

Goa margo Tresno adalah salah satu objek wisata di Jawa Timur, yang ramai dikunjungi wisatawan, baik dari dalam maupun luar kota. Goa ini memiliki nilai sejarah serta kesan magis.

Didalam goa masih banyak dihuni ribuan kelelawar. Banyak terdapat bentuk-bentuk stalakmit dan stalaktit yang berasal dari bentukan alam. Anda juga akan disajikan pemandangan alam dengan panorama perbukitan yang sejuk, rindang indah dan alami.