Bandung memang tak pernah habis untuk dibicarakan, selalu ada hal menarik dari kota yang satu ini. Banyak sudah para pelancong mendatangi Bandung.
Wilayah Bandung Barat merupakan lokasi yang paling tepat untuk kamu menikmati keindahan alam di Bandung. Salah satu tempat yang wajib kamu datangi ialah Curug Layung.

Curug layung berada di Desa Kertawangi, Kecamatan Cisarua, Bandung Barat. Kamu bisa menuju lokasi dengan menggunakan kendaraan roda dua atau kendaraan roda empat. Saya akan bahas lebih dalam lagi mengenai keindahan Curug Layung tersebut, check this out!
Ragam wisata Curug Layung
Curug Layung berada di kawasan kaki Gunung Tangkuban perahu, serta berada di ketinggian 1.400 di atas permukaan laut. Maka tak heran jika udara yang kamu rasakan sangat sejuk, atau bahkan untuk sebagian orang terasa dingin.
Dengan memiliki tinggi yang hanya sekitar 4 meter dan keadaannya yang berundak-undak membuat kita dapat menikmati keindahan air terjun yang berbeda dari yang lainnya. Namun keindahannya tak kalah jika dibandingkan dengan air terjun pada umumnya.
Banyak hal yang dapat kamu lakukan saat berada di area Curug Layung ini, seperti:
1. Berenang dan Bermain Air
Hal yang wajib kamu lakukan saat mengunjungi sebuah air terjun atau curug ialah, berenang ataupun hanya sekedar bermain air. Curug layung mempunyai 3 air terjun yang berundak-undak dengan ketinggian dan debit air yang berbeda-beda.
Air terjun yang pertama tidak terlalu tinggi dan deras, kamu bisa berenang di area ini karena memiliki kolam yang lebih lebar dari yang lainnya. Namun kamu harus hati-hati karena kedalaman kolamnya berbeda, bahkan ada yang mencapai 2 meter.

Kamu juga dapat melompat dari batu yang berada di antara kolam yang pertama dengan kolam yang kedua, dan merasakan dinginnya air pegunungan.
Kolam yang kedua lebih asyik untuk dipakai bermain air bersama kawan atau keluarga. Kedalaman kolamnya hanya setinggi pinggang orang dewasa, dan mempunyai aliran air terjun yang paling kecil.
Sedangkan untuk kolam yang paling bawah memiliki kolam yang memanjang, dan juga memiliki aliran dan debit air yang paling besar. Kamu bisa merasakan deburan air terjunnya dengan berdiri tepat dibawahnya.
2. Camping Ground
Area Curug Layung memiliki luas sekitar 10 hektar, maka tak heran jika lokasinya sering dipakai untuk area camping. Bermalam di tengah hamparan hutan pinus, dengan ditemani suara alam yang begitu menenangkan, ditambah sejuknya udara. Merupakan cara terbaik untuk menikmati keindahan alam Curug Layung.

3. Spot Foto
Curug Layung berada di area hutan pinus yang sangat rindang, sehingga menimbulkan suasana yang indah, sejuk, dan asri. Sayang untuk kamu lewatkan berfoto dengan dikelilingi pohon pinus.

Spot foto selanjutnya tentu saja dengan keindahan air terjun Curug Layung itu sendiri. Meskipun air yeng mengalir tidak terlalu tinggi, namun keindahannya tidak berkurang. Keadaan airnya yang bersih dan jernih, didampingi keadaan alam yang masih alami rasanya sayang untuk tidak diabadikan.

selain itu ada juga spot foto terbaik yang sudah disediakan oleh pengelola Curug Layung, yang wajib kamu abadikan.

Simak juga: rekomendasi tempat wisata di Bandung
Lokasi Dan Alamat Curug Layung
Lokasi dan alamat Curug Layung terletak di Desa Kertawangi, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat Kode Pos 40551
Jam Operasional Curug Layung
Jam operasional Curug Layung dibuka setiap hari Senin sampai dengan hari Minggu. Untuk curugnya sendiri dibuka mulai Pukul 08.00 WIB sampai Pukul 18.00 WIB. Sedangkan untuk Camping Groundnya di buka setiap hari selama 24 jam nonstop.
Rute Menuju Curug Layung
Rute menuju Curug Layung dari arah Bandung, yakni kamu harus melaju menuju Jl. Setiabudi kemudian Terminal Ledeng setelah itu menuju Kolonel Masturi lalu tibalah di Cihideung (Taman Bunga Cihideung) kemudian melewati jalur Curug Pelangi dan akhirnya sampailah kamu di Jl. Komando.
Untuk menuju Curug Layung kamu dapat melalui dua jalan yang berbeda dengan rintangan yang berbeda pula. Yakni:
- Jalur pertama ialah melalui Gerbang Utara. Jalur yang akan kamu lalui sangat mudah dan dapat dijangkau oleh kendaraan roda empat. Setelah sampai di pintu gerbang kamu hanya cukup berjalan seidikit, dan sesaat kemudian tiba di area bumi perkemahan. Jauhnya sekitar 1 kilometer untuk sampai menuju Curug Layung dari pintu gerbang.
- Jalur yang kedua adalah dengan melakukan trekking dari Gerbang Bawah. Kamu akan menyusuri hutan dan melewati beberapa curug. Namun, kamu juga dapat menikmati pemandangan hamparan perkebunan teh yang hijau.

Tiket Masuk dan Tiket Parkir Curug Layung
Tiket masuk Curug Layung sangat terjangkau, yakni:
- Untuk menikmati keindahan curugnya hanya mengeluarkan uang sebesar Rp. 10.000,- per orangnya.
- Jika kamu mau Camping kamu hanya perlu membayar Rp. 20.000,- saja.
Sedangkan untuk tiket parkir, yakni:
- Untuk kendaraan motor membayar Rp. 5.000,- per unitnya.
- Untuk kendaraan mobil membayar Rp. 10.000,- per unitnya.
Fasilitas Curug Layung
Fasilitas Curug Layung sudah lengkap, dengan tersediannya:
- Area parkir
- Camping ground
- Kamar mandi
- Mushola
- Warung makan
Penginapan
Untuk kamu yang ingin bermalam di wilayah Bandung Barat, kamu dapat dengan mudah menemukannya. Banyak pilihan penginapan dengan menawarkan fasilitas yang berbeda-beda, seperti:
- Villa Ciwangun Outbond CIS Cihanjuang Rahayu yang berada di Kec. Parongpong, Bandung Barat
- Villa Merah Lembang, yang berada di Karyawangi, Kec.Parongpong.
- Angelique Villa, yang berada di Jl.Tulip E2-4 Villa Istana Bunga, Cihanjuang Rahayu, Kec.parongpong.
Tips Wisata
Untuk kamu yang akan mengunjungi Curug Layung, sebaiknya ikuti tips wisat berikut ini:
- Amati keadaan cuaca sebelum kamu berangkat, jika sedang mendung atu bahkan turun hujan lebih baik ditunda.
- Jika kamu tidak tahan udara dingin sebaiknya tidak berenang atau bermain air.
- Berhati-hatilah saat berenang di area Curug Layung.
- Jangan lupa untuk membawa baju ganti.
- Tidak perlu membawa makanan atau minuman, karena ada warung makanan dekat Curug Layung.
- Untuk kamu yang akan melakukan kegiatan camping, pastikan membawa jaket atau baju hangat lainnya.
- Siapkan gadget kamu untuk mengabadikan setiap momen yang tercipta.
- Selalu jaga kebersihan dan keindahan alam Curug Layung, dengan tidak membuang sampah sembarangan atau melakukan kegiatan vandalisme.
Penutup
Keindahan alam yang diberikan Tuhan memang sangat luar biasa. Dengannya kita dapat merasakan hal-hal yang menakjubkan.
Curug Layung merupakan satu dari keindahan alam yang ada di Bandung, mari kita jaga bersama agar keindahan dan kealamiannya tetap terjaga. Sehingga kita dapat menikmatinya sampai kapan pun.
Jika kita menjaga alam, maka alam akan menjaga kita. Siapkan foto terbaikmu saat berada di Curug Layung, ya!