Surya Yudha Park, Wisata Banjarnegara Yang Super Lengkap

Surya Yudha Park 2 wisata Banjarnegara yang super lengkap, semua yang kamu butuhkan untuk serunya liburan ada di sini. Apalagi lokasinya yang berada di tengah pusat kota, menjadikan destinasi wisata yang satu ini tak pernah sepi pengujung.

Setelah sebelumnya ada Surya Yudha Waterpark, yang memberikan keseruan bermain air dekat Surya Yudha Hotel sekarang dilengkapi dengan spot foto kekinian di Surya Yudha Park 2.

Wahana di Surya Yudha Park Banjarnegara sangat banyak dan beragam, mau berenang ada, hunting foto keren ada, mau menginap ada, bahkan mau nonton film terbaru juga ada. Pokoknya semuanya ada disini!

berfoto bersama teletubies
berfoto bersama teletubies. google maps. sumber: etta mustika

simak juga: jalur pendakian gunung prau via dieng

Bahkan untuk cinema dan bioskopnya konon katanya merupakan satu-satunya yang ada di Banjarnegara, kamu juga dapat menonton film 3D di sini.

Berikut ulasan Surya Yudha Park sebagai bahan referensi wisata kamu di Banjarnegara, selain menikmati keindahan alam yang telah nativeindonesia.com bahas sebelumnya.

Lokasi Surya Yudha Park

Alamat Surya Yudha Park 2 berada di Jl. Raya Rejasa, Kecamatan Banjarnegara, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah.

Rute Menuju Surya Yudha Park

Rute menuju Surya Yudha Park 2 sangat mudah jika berawal di Alun-Alun Banjarnegara, yakni dengan menuju Jl. Dipayuda teruskan ke Jl. Hos Partoadiwijaya lalu belok kiri ke Jl. Mayjend Soetoyo.

Lokasi Surya Yudha Park 2 berada di sebelah kiri jalan, estimasi waktu yang kamu butuhkan hanya sekitar 4 menit saja dengan jarak kira-kira 1 km.

bola universal
bola universal. google maps. sumber: Aryadi Darwanto

simak juga: d’qiano hot spring waterpark

Jam Buka Surya Yudha Park

Jam buka Surya Yudha Park setiap hari Senin hingga Minggu, beroperasional mulai pukul 08.00 sampai dengan 17.00

Tiket Surya Yudha Park 2

Tiket Surya Yudha Park 2 hanya perlu membayar biaya parkir saja, lain halnya jika kamu masuk melalui pintu masuk Surya Yudha Waterpark dimana kamu harus membayar sebesar:

  • Rp. 25.000 untuk dewasa
  • Rp. 15.000,- untuk anak-anak dengan tinggi di bawah 1 meter

Fasilitas Surya Yudha Park

Fasilitas yang ada di sekitar kawasan wisata Surya Yudha Park 2 diantaranya:

  • Gazebo yang lucu,
  • Area parkir,
  • Spot foto,
  • Mushola,
  • Toilet,
  • Taman yang luas,
  • Kolam berenang,
  • Hotel,
  • Kantin atau foodcourt,
  • Bioskop,
jembatan yang terhubung dengan waterpark
jembatan yang terhubung dengan waterpark. google maps. sumber: Rose Meida

simak juga: padang savana dieng

Daya Tarik Surya Yudha Park

1. Surya Yudha Park 2

Surya Yudha Park 2 merupakan sebuah tempat wisata kekinian yang menyajikan beberapa wahana atau spot keren untuk berfoto maupun bersantai.

Areanya cukup luas, hingga dapat menampung beberapa spot keren. Misalnya saja bola universal yang biasanya ada di Universal Studio, sebuah wahana permainan modern yang hampir ada di setiap negara.

Selanjutnya ada taman kaktus yang berisikan beberapa jenis tanaman berduri tersebut, sambil berjalan menyusuri jalan kamu dapat melihat beberapa tanaman kaktus.

Jika dirangkum wahana yang ada di Surya Yudha Park Banjarnegara ini sebagai berikut:

  • Taman kaktus,
  • Taman teletubies,
  • Dinoland,

Untuk mengunjungi ke semua itu, nggak perlu biaya tambahan lagi asal kuat aja kakimu untuk terus berjalan menyusuri setiap sudut di Surya Yudha Park 2. Selain itu kawasan Surya Yudha Park juga memiliki paket wisata manasik untuk anak-anak, rafting, hingga bioskop.

wisata manasik
wisata manasik. google maps. sumber: Aldy Saputra

simak juga: air terjun sikopel

2. Spot Foto Instagramable

Kehadiran spot foto saat ini menjadi hal yang niscaya dalam sebuah tempat wisata, tak lengkap rasanya jika berlibur tanpa hunting foto-foto keren untuk kemudian di unggah di IG, Facebook, ataupun status WA.

Surya Yudha Park 2 menyediakan berbagai jenis spot foto keren dan instagaramble, beberapa diantaranya:

  • Patung hewan raksasa,
  • Tangga menuju awan,
  • Rumah Indian,
  • Patung pahlawan marvel,
  • Photo 3D Trick Art,

Untuk berfoto di beberapa spot foto tersebut, kamu nggak perlu mengeluarkan biaya tambahan apapun. Cuzzz eksekusi untuk hunting foto yang instagramable.

Kami rekomendasikan untuk berfoto di tangga menuju awan, dimana tangganya tersebut seperti menuju awan karena tidak ada bangunan atau tujuan di ujung tangga.

Yang pada akhirnya akan membuatmu berada di ketinggian, hingga tampaklah seluruh pemandangan Surya Yudha Park 2 maupun Surya Yudha Waterpark.

Sedangkan untuk Photo 3D Trick Art hanya buka di hari Sabtu dan Minggu saja, dengan tiket masuk sebesar Rp. 25.000,- per orang.

3. Surya Yudha Bay Sands

surya yudha waterpark
surya yudha waterpark. google maps. sumber: idkha juliana

simak juga: wisata tampomas banjarnegara

Surya Yudha Waterpark wahana seru yang nggak boleh untuk dilewatkan, untuk menuju ke lokasi berenang tersebut dari Surya Yudha Park 2 ialah dengan melewati jembatan kaca yang berwarna-warni. Yang nantinya kamu akan dikenai biaya tambahan seperti yang sudah ditulis di atas.

Kedalaman kolamnya beragam, ada yang untuk anak-anak, dewasa, kolam arus, kolam ombak, hingga kolam untuk balita yang hanya memiliki kedalaman sekitar 10 cm saja.

Berenang merupakan kegiatan yang paling seru dan digemari oleh semua kalangan usia, baik anak-anak hingga orang dewasa. Karena ternyata berenang dapat mengurangi tingkat stress loh…..

4. Surya Yudha Hotel

Lokasi Surya Yudha Hotel berdekatan dengan Surya Yudha Waterpark, untuk kamu yang menginap di hotelnya dapat mengakses waterparknya dengan gratis.

Surya Yudha Hotel merupakan hotel bintang 3 dengan memiliki lebih dari 100 kamar dan ada villanya juga. Harga permalamnya mulai dari Rp. 350.000,- hingga Rp. 2.000.000,-

surya yudha hotel
surya yudha hotel. google maps. sumber: Dwi Rijadianto

simak juga: kawah sikidang

Penutup

Surya Yudha Park cocok untuk kamu yang datang dari luar kota, ingin berlibur tapi males kemana-mana. Selain beberapa keseruan di atas juga masih ada ragam wisata lain yang dapat kamu lakukan, seperti:

  • Paket Rafting Sungai Serayu,
  • Outbound,
  • Dieng Tour,
  • Dan masih banyak lagi keseruan lainnya.