Taman Kartini Temanggung, Wisata Keluarga Yang Ramah Anak

Taman Kartini jika kamu searching di google akan muncul dengan lokasi yang berbeda, misalnya saja Taman Kartini yang ada di Cimahi Jawa Barat.

Persamaannya ialah merupakan ruang publik yang ramah anak, hal tersebut ditunjukkan dengan lengkapnya ragam main yang ada mulai dari yang gratisan hingga berbayar.

Ruang terbuka seperti ini sangat dibutuhkan, secara tidak disadari manfaatnya banyak. Seperti dijadikan lokasi untuk berolahraga, hingga menumbuh kembangkan kemampuan motorik pada anak.

ruang terbuka hijau di temanggung
ruang terbuka hijau di temanggung. google maps. sumber: nuri afian

simak juga: kledung park

Secara zaman sekarang anak-anak lebih anteng ketika bermain hp, keberadaan Taman Kartini Temanggung dapat menjadi salah satu referensi wisata keluarga untuk mengalihkan mereka dari gadget.

Apalagi lokasinya berdekatan dengan beberapa fasilitas publik lainnya, seperti Gor Kowangan Temanggung. Berikut ulasan lengkap dari Taman Kartini Temanggung!

Lokasi Taman Kartini Temanggung

Lokasi Taman Kartini Temanggung berada di alamat Jl. Secang – Temanggung, Desa Kowangan, Kecamatan Temanggung, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah.

Rute Taman Kartini Temanggung

Rute Taman Kartini Temanggung sangat mudah dituju dan dapat dilalui oleh berbagai jenis kendaraan, jaraknya dari Alun-Alun Temanggung kurang dari 4 km.

Yakni dengan menuju Jl. Letjen Soetoyo, lalu di perempatan lampu merah Kowangan bisa terus lurus atau belok kanan. Jika lurus kamu akan melewati Kantor Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah, setelah itu belok kanan ya. Selanjutnya tinggal mencari lokasi untuk memakirkan kendaraan.

taman kartini temanggung
taman kartini temanggung. google maps. sumber: Agus Budiyanto

simak juga: puncak botorono

Jam Buka Taman Kartini Temanggung

  • Jam buka Taman Kartini Temanggung setiap hari Senin hingga Minggu, selama 24 jam nonstop.

Harga Tiket Masuk Taman Kartini Temanggung

  • Tiket masuk Taman Kartini Temanggung tidak ada alias gratis, karena termasuk ke dalam ruang publik.

Fasilitas Taman Kartini Temanggung

Fasilitas yang ada di sekitar kawasan Taman Kartini Temanggung diantaranya:

  • Area parkir kendaraan,
  • Warung-warung makanan dan minuman,
  • Wahana permainan anak,
  • Gazebo,
  • Tempat duduk,
  • Toilet,
  • Kolam renang.
dilengkapi wahana ketangkasan
dilengkapi wahana ketangkasan. google maps. sumber: khusnul kha3

simak juga: sigandul view

Daya Tarik Taman Kartini Temanggung

1. Ruang Publik Yang Luas

Taman Kartini Temanggung memiliki kawasan yang cukup luas, juga dilengkapi dengan beberapa patung hewan yang besar-besar seperti gajah, dinosaurus, kuda, bahkan ada perosotan dengan bentuk sepatu.

Ruang publik atau taman seperti ini menjadi lokasi yang paling efektif dijadikan lokasi berolahraga, bersantai dan bermain bareng anak.

Agar tetap terjaga dan nyaman untuk dikunjungi, perlu ada rasa ingin menjaga baik itu dari pengunjung yang datang ataupun dari pihak pengelola. Contoh hal kecil misalnya ialah dengan membuang sampah pada tempatnya, dan tidak mencorat-coret fasilitas yang ada.

2. Tempat Bermain Anak Yang Adem

Taman Kartini Temanggung dapat menjadi rujukan tempat wisata untuk keluarga, di akhir pekan wisata Temanggung yang satu ini senantiasa ramai.

naik kereta api mini
naik kereta api mini. google maps. sumber: DitDot

simak juga: pikatan waterpark

Hal tersebut dikarenakan banyaknya pilihan ragam main yang tersedia, mulai dari ayunan, perosotan, wall climbing mini, dan lain sebagainya. Selain itu, ada juga wahana berbayar lainnya seperti mewarnai, bermain otopet, dan naik kereta mini.

Taman Kartini Temanggung tempat yang tepat untuk mengajak anak bermain, selain gratis mereka juga dapat mengembangkan motorik kasarnya secara maksimal.

Tempatnya juga adem, karena dihiasi oleh pepohonan yang rindang. Hanya sayangnya di beberapa titik kurang terawat, seperti spot jembatan yang sudah mulai bolong-bolong.

3. Kolam Renang

Ternyata eh ternyata Taman Kartini Temanggung mempunyai area kolam renang yang sudah dilengkapi dengan wahana seluncuran air. Anak-anak pasti suka, betah deh mereka diajak ke Taman Kartini Temanggung.

Kamu dapat ikut berenang bersama mereka, ataupun menunggu di gazebo atau di tempat duduk yang sudah tersedia. Siap-siap saja untuk menunggu dalam waktu yang cukup lama, karena berenang merupakan hal yang menyenangkan untuk mereka.

area gym
area gym. google maps. sumber: Sasmoyo Achmad Gunarso

simak juga: posong temanggung

Penutup

Setelah puas bermain di Taman Kartini Temanggung, kamu dapat melanjutkannya dengan hunting kuliner yang ada. Harganya memang murah, tapi rasanya dijamin enak.