Air Terjun Lacolla, Sensasi Trekking 1001 Tangga

Beberapa tahun ini kita seringkali mendengar, atau melihat sebuah destinasi wisata alam baru yang ramai dikunjungi oleh para wisatawan.

hal tersebut salah-satunya diakibatkan oleh pesatnya dunia digital khususnya media sosial. Budaya selfie dengan spot yang instagramable berlatarkan alam menjadi sebuah promosi gratis bagi objek wisata tersebut.

Begitupun dengan Air Terjun Lacolla yang terletak di Sulawesi Selatan. Lokasinya mulai banyak dikunjungi saat banyaknya foto keindahan Air Terjun Lacolla yang beredar di media sosial.

Air Terjun Lacolla
Air Terjun Lacolla. Google Maps. Sumber : lh5.googleusercontent.com

Banyaknya kunjungan menjadikan pemerintah setempat untuk berbenah diri untuk mencoba menghadirkan kenyamanan, dan keamanan bagi para pengunjungnya, termasuk fasilitas pendukung.

Bagi kalian yang belum tahu Air Terjun Lacolla, maka inilah ulasan lengkapnya.

Trekking Atau Akses Jalan Ke Air Terjun Lacolla

Air Terjun Lacolla merupakan air terjun eksotis di tengah alam yang masih asri. Karena statusnya sebagai destinasi wisata alam yang sedang berkembang, maka fasilitas penunjangpun belum lengkap.

Namun ada satu hal yang menarik, sekaligus daya tarik bagi pengunjung adalah jalur trekkingnya sudah berbentuk lapisan plesteran atau tembok, dengan jumlah anak tangga 1001.

Trekking 1001 Tangga
Trekking 1001 Tangga. Google Maps. Sumber : lh5.googleusercontent.com

Kendaraan jenis motor maupun mobil hanya bisa sampai di lokasi tempat penitipan kendaran atau area parkir. Namun jangan dibayangkan area parkirannya seperti area parkiran yang sudah dikelola secara optimal.

Dari lokasi tersebut,para pengunjung harus melanjutkan perjalanan dengan cara berjalan kaki menuju lokasi utama Air Terjun Lacolla sejauh 300 meter.

Trekking pertama tidak langsung anak tangga, namun harus berjalan terlebih dahulu di jalur yang masih beralaskan tanah, dengan bukit di samping kanannya.

Setelah itu, barulah dimulai menapaki anak tangga yang terus menurun ke lokasi dekat Air Terjun Lacolla. Perjalanan menurun memang tidak terlalu menghabiskan tenaga, namun saat pulang anda harus mengeluarkan tenaga ekstra hingga sampai kembali di lokasi parkiran.

View Alam Sekitar
View Alam Sekitar. Google Maps. Sumber : lh5.googleusercontent.com

Berdasarkan kondisi tersebut, maka kunjungan wisatawaan ke lokasi Air Terjun Lacolla harus dalam keadaan prima. Selain itu diperlukan kehati-hatian yang ekstra, karena ada satu spot dimana anak tangga tersebut berada di samping tebing, dan di atas sungai dengan ketinggian 300 meter.

Untuk kehati-hatian lebih baik kunjungan ke Air Terjun Lacolla tidak saat puncak musim hujan, karena dikhawatirkan jalur trekkingnya menjadi licin.

Untuk menuju lokasi utama Air Terjun Lacolla, jalur trekkingnya akan melewati area untuk berkemah. Lokasinya cukup luas, viewnya juga bagus, namun hamparannya memang bukan rerumputan, masih berupa tanah.

Pemandangan sepanjang perjalanan juga sangat asri, dan udaranya cukup sejuk. Hingga akhirnya anda akan sampai di sebuah air terjun berundak, dengan aliran air yang tidak terlalu deras, itulah tujuan utama anda. Air Terjun Lacolla.

Lokasi Utama Air Terjun Lacolla
Lokasi Utama Air Terjun Lacolla.  Google Maps. Sumber : media2.trover.com

Di lokasi tersebut juga, terdapat air terjun lainnya sebagai bagian dari Air Terjun Lacolla yang lokasinya berada di atasnya.

Jadi terserah anda, apakah mau mengunjungi air terjun yang di atasnya terlebih dahulu, atau langsung ke air terjun yang paling bawah.

Pesona Keindahan Air Terjun Lacolla

Di lokasi tersebut terdapat beberapa pesona alam yang dapat memikat mata dan hati para wisatawan, diantaranya :

1. Pesona Air Terjun

Yang pertama tentu saja pesona keindahan Air Terjun Lacolla. Terdapat lebih dari satu air terjun tersebut, namun masih dalam satu nama Air Terjun Lacolla.

Air terjun yang paling atas adalah air terjun yang cukup tinggi, dan airnya terjun diantara tebing batu yang kokoh dan lebar, air terjunnya juga cukup deras.

Air Terjun Lacolla Paling Atas
Air Terjun Lacolla Paling Atas. Google Maps. Sumber : lh5.googleusercontent.com

Kondisi kolam air terjun yang paling atas menjadi spot untuk berenang. Namun hanya bagi mereka yang sudah bisa berenang, karena kolamnya sangat dalam.

Bebatuan besar berada di samping kolam, sehingga semakin mempercantik view yang disajikan. Sebagai kehati-hatian lebih baik menghindari berenang di palung utama, karena selain dalam, pusaran airnya cukup kuat.

Selanjutnya adalah air terjun yang paling bawah, yang identik sebagai Air Terjun Lacolla. Air terjun tersebut adalah spot yang paling banyak dikunjungi para wisatawan karena viewnya yang sangat mempesona.

Pesona Keindahan Air Terjun Lacolla
Pesona Keindahan Air Terjun Lacolla. Google Maps. Sumber : lh5.googleusercontent.com

Air terjunnya berundak, atau bertingkat – tingkat. Ditambah Air Terjun Lacolla yang paling bawah sangat lebar, airnya mengalir melalui tingkatan tersebut di atas bebatuan yang sangat besar.

Hanya saja di lokasi ini kolamnya tidak terlalu dalam, jadi para pengunjung hanya bisa bermain air saja. Namun meskipun airnya tidak terlalu dalam, tetap saja pengunjung harus berhati-hati, karena setelah melewati undakan, aliran airnya langsung menuju sungai.

Kehati-hatian juga diperlukan saat berdiri di undakan Air Terjun Lacolla, jangan sampai terpeleset karena nantinya akan jatuh di atas bebatuan. Oleh karena itu, gunakanlah alas kaki yang tepat.

2. Pesona Alam Sekitar

Selain pesona Air Terjun Lacolla, maka daya tarik selanjutnya adalah pesona alam sekitar. View pegunungan, hutan, serta udaranya yang sejuk dapat memberikan kenyamanan, dan ketenangan. Sehingga untuk sejenak lupa akan segala problematika kehidupan.

Pesona Alam Sekitar Air Terjun Lacolla
Pesona Alam Sekitar Air Terjun Lacolla. Google Maps. Sumber: lh5.googleusercontent.com

Karena alamnya masih asri, maka lokasi wisata Air Terjun Lacolla belum cocok untuk dijadikan destinasi wisata keluarga khususnya anak-anak.

Khususnya trekking menuju lokasi utama Air Terjun Lacolla sangat menantang, serta memerlukan stamina yang ekstra.

Namun sampai saat ini pemerintah setempat terus berbenah supaya lokasi wisata Air Terjun Lacolla mampu menyajikan kemanan, dan kenyamanan bagi para wisatawan.

Ragam Aktivitas Wisata Di Air Terjun Lacolla

Terdapat beberapa ragam aktivitas wisata yang dapat dinikmati oleh para traveler saat berada di kawasan wisata Air Terjun Lacolla. Diantaranya :

1. Berenang

Aktivitas wisata yang pertama adalah berenang. Spotnya berada di air terjun yang paling atas, namunpara pengunjung harus berhati-hati karena kolamnya sangat dalam.

2. Bermain Air

Aktivitas yang ke dua adalah bermain air. Lokasinya di air terjun yang paling bawah, viewnya sangat indah, serta aliran airnya tidak terlalu deras.

Ragam Aktivitas Wisata Di Air Terjun Lacolla
Ragam Aktivitas Wisata Di Air Terjun Lacolla. Google Maps. Sumber: lh5.googleusercontent.com

3. Camping

Aktivitas selanjutnya adalah camping. View dan udaranya dapat memberikan kenikmatan saat bermalam di alam terbuka.

Namun, fasilitas campingnya harus membawa sendiri dari rumah. Karena di lokasi tersebut belum tersedia penyewaan alat, serta tidak ada warung penjaja makanan dan minuman.

Lokasi Dan Alamat Air Terjun Lacolla

Lokasi dan alamat Air Terjun Lacolla berada di Dusun Malaka, Desa Cenrana Baru, Kecamatan Cenrana, Kabupaten Maros, Provinsi Sulawesi Selatan.

Rute Menuju Air Terjun Lacolla

Rute atau akses jalan menuju Air Terjun Lacolla hanya berjarak 60 kilometer dari Kabupaten Maros. Adapun jarak dari Bandara Internasional Sultan Hasanuddin sekitar 75 kilometer.

Kondisi jalanya sudah bagus, hanya saja kendaraan hanya bisa sampai ke area pemukiman dekat lokasi pemukiman penduduk.

Harga Tiket Masuk Air Terjun Lacolla

Harga tiket masuk Air Terjun Lacolla masih gratis. Penetapan tarif akan diberlakukan saat fasilitas di lokasi wisata sudah rampung terealisasi.

Jam Operasional Air Terjun Lacolla

Jam operasional Air Terjun Lacolla buka selama 24 jam dari hari Senin sampai dengan hari Minggu.

Penginapan Di Lokasi Wisata Air Terjun Lacolla

Tidak ada penginapan dilokasi wisata Air Terjun Lacolla

Penutup

Itulah informasi seputar Air Terjun Lacolla. Sebagai catatan tambahan, para pengunjung harus membawa perbekalan sendiri. Karena tidak ada warung di sepanjang jalur trekking dan di lokasi utama air terjun.

Sisakan tenaga kalian, serta pastikan air minum masih ada, karena jalan pulangnya akan menanjak melalui 1001 tangga.

Selamat berlibur!