Pesanggrahan Langenharjo, Sebuah Sejarah Di Tepi Bengawan Solo

Pesanggrahan Langenharjo, adalah wisata Sukoharjo yang menyimpan nilai sejarah yang sangat tinggi. Hal Tersebut dikarenakan keberadaanya sangat terkait erat dengan sejarah Keraton Kasunanan Surakarta.

Pesanggrahan Langenharjo seharusnya memang ditata secara optimal. Karena sejatinya kemajuan sebuah peradaban adalah ketika tatanan masyarakatnya mampu memahami sejarah para leluhur secara utuh.

pesanggrahan langenharjo
pesanggrahan langenharjo. google maps. sumber: Dyah

Dan Pesanggrahan Langenharjo adalah salah-satu pintu masuk untuk memahami sejarah tersebut. Tentu saja penataan yang dilakukan tidak boleh merubah barang, atau arsitektur yang menjadi bukti sejarah.

Konten wisata sejarah bisa menjadi pemecah kejenuhan tentang tujuan wisata yang “itu-itu” saja. terutama bagi generasi milenial, atau usia anak-anak, wisata sejarah sangat direkomendasikan banget.

Simak juga: Wisata Alam Batu Seribu

Sejarah Pesanggrahan Langenharjo

sejarah pesanggrahan pakubuwono ix langenharjo
sejarah pesanggrahan pakubuwono ix langenharjo. google maps. sumber: Rohman

Sejarah Pesanggrahan Langenharjo, atau Keraton Langenharjo, dimulai pada abad ke 18 tepatnya di tahun 1870. Dan Pesanggrahan Langenharjo menjadi sejarah awal Pakubuwono IX sebelum menjadi raja.

Pesanggrahan Langenharjo pada mulanya adalah sebuah tempat untuk bertirakat, meditasi, atau menyepi PB IX. Lokasinya sangat nyaman berada di dekat Sungai Bengawan Solo, serta memiliki sumber mata air panas alami.

Setelah Pakubuwono IX menjadi raja, kawasan tersebut ditata secara baik dengan dibangunnya beberapa infrastruktur pendukung, kemudian terkenal dengan nama Pesanggrahan Langenharjo.

Tidak berhenti sampai di situ saja, kawasan atau area Pesanggrahan Langenharjo semakin dipercantik oleh Pakubuwono ke X. Dan infrastruktur yang dibangun tersebut masih kokoh berdiri sampai saat ini.

Seiring berjalannya waktu, Pesanggrahan Langenharjo bukan hanya sebagai tempat peristirahatan raja saja. tetapi pernah juga dijadikan rumah tahanan PKI, tempat perlindungan masyarakat, dan markas TNI.

Pada mulanya Pesanggrahan Langenharjo memiliki luas sekitar 2000 meter persegi, atau 2 hektar. Tetapi saat ini luasnya hanya 1,5 hektar. Hal tersebut dikarenakan sebagian lahannya dipakai untuk pelurusan Bengawan Solo.

Simak juga: Pandawa Water World

Lokasi Pesanggrahan Langenharjo

Lokasi Pesanggrahan Langenharjo, atau Pesanggrahan Pakubuwono IX Langenharjo berada di alamat Desa Langenharjo, Kecamatan Grogol, Kabupaten Sukoharjo, Provinsi Jawa Tengah.

Rute Menuju Pesanggrahan Langenharjo

Rute menuju Pesanggrahan Langenharjo dari Alun – Alun Kabupaten Sukoharjo sangat mudah sekali, karena letak lokasinya berdekatan dengan alun-alun.

Jarak dari Alun-Alun Kabupaten Sukoharjo ke Pesanggrahan Langenharjo sekitar 10 kilometer, dan bisa diakses oleh kendaraan roda dua maupun roda empat.

Simak juga: Gunung Sepikul

Harga Tiket Masuk Pesanggrahan Langenharjo

Tidak ada ketentuan resmi berapa harga tiket masuk Pesanggrahan Langenharjo.

Jam Buka Pesanggrahan Langenharjo

Begitupun dengan jam buka, atau jam operasionalnya tidak ada ketentuan resmi.

Fasilitas Di Pesanggrahan Langenharjo

bangunan di pesanggrahan langenharjo
bangunan di pesanggrahan langenharjo. google maps. sumber: ERMIKO EFFENDI Official Channle

Fasilitas di Pesanggrahan Langenharjo adalah sebagai berikut:

  • Area parkir,
  • Toilet,
  • Mushola,
  • Ruangan petilasan,
  • Pendopo tempat pertunjukan budaya,
  • Pemandian air panas,

Simak juga: The Heritage Palace

Daya Tarik Pesanggrahan Langenharjo

1. Cagar Budaya

cagar budaya situs pesanggrahan langenharjo
cagar budaya situs pesanggrahan langenharjo. google maps. sumber: ERMIKO EFFENDI Official Channel

Saat ini Pesanggrahan Langenharjo memiliki status sebagai Cagar Budaya Situs Pesanggrahan Langenharjo. Dengan status tersebut diharapkan mampu menjaga segala sesuatu yang memiliki nilai sejarah yang tinggi di area Pesanggrahan Langenharjo.

Tentu saja terdapat nilai edukatif bagi para pengunjung yang datang, terutama terkait informasi sejarah Pesanggrahan Langenharjo secara langsung dari pihak pengelola.

Tidak hanya itu saja, para pengunjung bisa melihat pertunjukan seni budaya, atau seni tari tradisional. Ada juga ruangan-ruangan yang pernah dijadikan tempat meditasi Pakubuwono IX.

Di sudut lain juga terdapat tempat pemandian air panas yang bersumber dari mata ar langsung yang ada di sana. Setiap jengkal tanah, dan bangunan di Pesanggrahan Langenharjo sangat bernilai sejarah.

2. Pohon Sulastri

Seelain dimensi sejarah, Pesanggrahan Langenharjo juga populer bagi sebagian masyarakat memiliki sisi misteri, dan legenda terkait keberadaan Pohon Slastri yang disakralkan.

Pohon Sulatri diyakini sebagai pohon yang bisa membuat seseorang mudah mendapatkan jodoh. Dan bagi sebagai masyarakat, hal tersebut masih diyakini hingga saat ini.