Curug Palebur Gongso, Air Terjun Perawan Di Perbatasan

Curug Palebur Gongso atau Curug Panglebur Gongso merupakan salah satu tempat wisata curug atau air terjun yang lokasinya berdekatan dengan Kabupaten Kendal, hingga kadang ada yang memasukkannya dalam daftar wisata di Kendal.

Namun secara administratif lokasi Curug Palebur Gongso berada di Kabupaten Semarang, tepatnya di Kecamatan Sumowono.

Sebuah curug atau air terjun menjadi sebuah tempat wisata alam yang senantiasa menarik minat pengunjung, apalagi jika masih menampilkan suasana alam yang masih asri.

curug palebur gongso
curug palebur gongso. google maps. sumber: Mustaqim T. Yuniarso

simak juga: kampung rawa ambarawa

Berikut review dari Curug Palebur Gongso sebagai bahan referensi wisata air terjun di Semarang, untuk dikunjungi dan dijadikan lokasi hulang healing weekend ini.

Lokasi Curug Palebur Gongso

Secara administratif Curug Palebur Gongso berada di Desa Keseneng, Kecamatan Sumowono, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah.

Lokasinya berada di antara Kendal dan Semarang, bisa dilalui dari Sumowono Semarang atau Kecamatan Limbangan, Kendal.

Rute Menuju Curug Palebur Gongso

Karena lokasinya yang berada di perbatasan, hingga menuju Curug Palebur Gongso pun dapat melalui Kendal maupun Semarang. Untuk kamu yang berada di Kabupaten Kendal, rute yang dapat dituju ialah dengan melalui Desa Pakis.

Setelah tiba di Lapangan Desa Pakis, jaraknya sekitar kurang dari 2 km saja. Yakni dengan menuju Jl. Sumowono – Boja kemudian belok kanan ke Jl. Gondang I, teruskan perjalanan hingga tiba di area parkir Curug Palebur Gongso.

Sedangkan jika berangkat dari pusat kota Semarang ialah dengan menuju Bandungan, teruslah berkendara hingga tiba di Sumowono. Akses jalannya tidak begitu besar, jadi sebaiknya menggunakan roda dua saja.

healing dengan main air
healing dengan main air. google maps. sumber: Deana Berlianti

simak juga: benteng fort willem I

Jam Buka Curug Palebur Gongso

  • Jam buka Curug Palebur Gongso setiap hari Senin hingga Minggu

Waktu terbaik mengunjungi Curug Palebur Gongso ialah di pagi hari, dan hindari datang terlalu sore.

Harga Tiket Masuk Curug Palebur Gongso

Tiket masuk Curug Palebur Gongso cukup dengan membayar sebesar Rp. 4.000,- saja per orangnya

Fasilitas Curug Palebur Gongso

Fasilitas yang ada di sekitar curug belum ada apa – apa, semuanya masih asri dan alami. Adapun fasilitas wisata seperti toilet dan warung, berada dekat dengan area parkir kendaraan.

lingkungan yang masih asri
lingkungan yang masih asri. google maps. sumber: Asdani Kindarto

simak juga: jungle toon waterpark

Daya Tarik Curug Palebur Gongso

1. Suasana Alam Yang Menyejukkan

Curug Palebur Gongso merupakan salah satu curug yang bisa dibilang masih alami, ketinggian curugnya sekitar 7 meter dan juga cukup lebar. Jika musim penghujan tiba, aliran airnya akan cukup deras.

Di sekitar curugnya terdapat sebuah kolam yang cukup lebar, dengan kedalaman yang beragam. Kolam alaminya dihiasi dengan bebatuan, vibe alaminya semakin terasa.

Pepohonan hijau pun tak mau ketinggalan, membuat kegiatan berenang menjadi semakin seru dan ajib banget. Airnya dingin dan menyegarkan, untuk kamu yang tak pandai berenang sebaiknya hindari berenang tepat di bawah guyuran air terjunnya.

2. Trekking Yang Mudah

trekking dari sumowono
trekking dari sumowono. google maps. sumber: tya uncle

simak juga: museum mandala bhakti

Akses menuju Curug Palebur Gongso sangat mudah, baik dari arah Kendal ataupun Semarang. Jika beranjak dari arah Kendal, tinggal menyusuri jalan setapak setelah area parkir.

Lalu melewati area pesawahan, kemudian kamu akan tiba di bagian atas air terjun. Terus saja berjalan hingga tiba di bagian bawah.

Sedangkan untuk yang datang dari arah Sumowono, Banyuresmi terdapat jalur menurun yang sudah tertata dengan baik. Jalurnya cukup lebar dan terbagi menjadi dua bagian. Tak lama kemudian, kamu pun akan tiba di depan Curug Palebur Gongso.

3. Mitos Tentang  Curug Palebur Gongso

Konon katanya Curug Palebur Gongso ini merupakan lokasi dari pemandian Ibunda dari Kumbokarno, dengan maksud untuk membersikan jasmani dan rohani.

berfoto bersama curug
berfoto bersama curug. google maps. sumber: tya uncle

simak juga: ngrembel asri

Ada juga mitos yang mengatakan jika mandi di aliran air Curug Palebur Gongso ini akan dapat memancarkan aura positif.

Di sekitar Curug Palebur Gongso terdapat sebuah goa, yang diyakni sebagai tempat Kumbokarno bertapa. Untuk kamu yang tidak mengenal Kumbokarno, dia merupakan adik dari Rahwana.

Tepat di depan Curug atau Air Terjun tampak sebuah pohon beringin yang akarnya timbul ke atas, ternyata di bawahnya ada sebuah lobang mirip goa hingga orang-orang menyebutnya Goa Pohon.