Bukit Dhoho Indah, Taman Hammock Di Kediri, Cocok Buat Santuy

Bukit Dhoho Indah merupakan wisata Kediri yang recommended sebagai sebuah destinasi wisata alam di akhir pekan. Konsep utamanya adalah wisata alam yang dikolaborasikan dengan spot selfie yang instagramable.

Lokasi Bukit Dhoho Indah yang terletak di Desa Jatirejo, Kediri menjadi sebuah keuntungan tersendiri. Karena desa tersebut masih memiliki potensi alam yang sangat bagus, serta view khas pedesaan yang masih asri.

pintu masuk bukit dhoho indah
pintu masuk bukit dhoho indah. google maps. sumber: Kanaka Tanti

Tetapi, jika dilihat secara seksama bahwa Bukit Dhoho Indah selalu ramai dikunjungi bukan hanya karena spot selfie, serta view alamnya saja.

Namun, terdapatnya ragam wahana yang bisa dinikmati oleh anak-anak, menjadi magnet tersendiri, terutama bagi pencari tempat wisata keluarga di Kediri.

Bukit Dhoho Indah memiliki nama lain, yaitu:

  • Bukit Dhoho Indah
  • BDI, serta
  • PT. BDI
alam yang masih asri
alam yang masih asri. google maps. sumber: Dian Wulandari

Simak juga: Lokasi wisata Populer Seputar Kediri

Adapun ciri khas dari Bukit Dhoho Indah (BDI) adalah taman hammock. Sebuah spot bagi mereka yang ingin santuy di kawasan alam terbuka yang nyaman, serta instagramable.

Dan inilah review PT. Bukit Dhoho Indah (BDI) yang sudah kami siapkan untuk anda, sebagai sebuah referensi awal untuk menentukan tempat wisata di saat liburan tiba.

Lokasi Dan Alamat Bukit Dhoho Indah

Lokasi Bukit Dhoho Indah terletak di lereng Gunung Wilis. Adapun alamat Bukit Dhoho Indah berada di Desa Jatirejo, Kecamatan Banyakan, Kabupaten Kediri, Provinsi Jawa Timur.

kebun binatang mini
kebun binatang mini. google maps. sumber: Anang cona

Rute Menuju Bukit Dhoho Indah Kediri

Jalan menuju Bukit Dhoho Indah, atau menuju BDI Kediri berkelok-kelok. Para pengunjung di sepanjang jalan akan disuguhi panorama alam khas pedesaan, khas lereng Gunung Wilis.

Akses jalan menuju lokasi utama PT. BDI juga bisa dilalui oleh kendaraan roda dua, seperti motor, maupun kendaraan roda empat, atau mobil.

Adapun jarak dari pusat Kabupaten Kediri menuju Bukit Dhoho Indah sekitar 33 kilometer, dengan perkiraan waktu tempuh sekitar 1 jam perjalanan.

Harga Tiket Masuk Bukit Dhoho Indah

  • Tiket masuk Bukit Dhoho Indah Kediri Rp. 5.000 per orang
  • Tiket wahana ATV Rp. 20.000
bermain atv
bermain atv. google maps. sumber: dony pelony lingga

Simak juga: Gardu pandang silancur

Jam Buka Bukit Dhoho Indah

  • Bukit Dhoho Indah Kediri buka dari pukul 08.00 – 17.00.
  • Bukit Dhoho Indah buka dari hari selasa – hari Minggu.

Bukit Dhoho Indah tutup pada hari Senin.

Fasilitas Di Bukit Dhoho Indah

Fasilitas di Bukit Dhoho Indah sudah lengkap untuk menunjang kenyamanan wisata para pengunjung. Diantaranya:

  • Area parkir yang  luas
  • Gazebo
  • Cafe, atau kantin
  • Wahana permainan
  • Area pemancingan
dilengkapi spot foto keren
dilengkapi spot foto keren. google maps. sumber: Anisa Dwi Anggraini

Simak juga: Hutan pinus pengger

Penginapan Di Bukit Dhoho Indah Kediri

Bagi para pengunjung yang ingin bermalam di Bukit Dhoho Indah, maka di lokasi tersebut terdapat penginapan, atau villa yang bisa disewa.

Daya Tarik Bukit Dhoho Indah

Secara garis besar, kawasan wisata Bukit Dhoho Indah menyajikan wahana, atau spot yang bisa dinikmati oleh masing-masing anggota keluarga dalam satu kawasan yang sama. Diantaranya:

1. Taman Hammock

taman hammock
taman hammock. google maps. sumber: Fransiska Ayu Mustikaningtyas

Simak juga: Puncak Becici

Daya tarik yang pertama dari Bukit Dhoho Indah kita mulai dari Taman Hammock. Hammock terpasang di antara pepohonan yang memberikan nuansa keteduhan, serta semilir angin, yang berpadu dengan suasana alam pedesaan.

Bagi anda yang butuh untuk sejenak rehat dari kesibukan kerja, lokasi taman hammock Bukit Dhoho Indah Kediri sangat recommended untuk dikunjungi.

Oh iya, karena lokasi PT. BDI terletak di kaki Gunung Wilis, maka di tempat tersebut banyak sudut, serta latar alam yang sangat cocok dijadikan sebagai spot selfie yang instagramable.

2. Wahana Permainan Anak

Keberadaan ragam wahana permainan anak-anak di sebuah tempat wisata, biasanya menjadi magnet utama untuk lebih banyak mendatangkan wisatawan, terutama rombongan keluarga.

Sederhananya, tidak mungkin anak kecil datang sendiri ke tempat wisata. So pasti akan ditemani oleh orang tuanya, jadi sekali mendayung, dua pulau terlampaui.

Adapun ragam wahana yang tersaji di Bukit Dhoho Indah Kediri adalah sebagai berikut:

  • Spot outbound
  • ATV
  • Playing Ground
wahana permainan anak
wahana permainan anak. google maps. sumber: kotrex,s official

Wahana permainan tersebut memiliki nilai edukatif bagi si buah hati, ditambah lagi berada di kawasan alam terbuka, sehingga akan membuat nyaman kunjungan wisata keluarga anda.

3. Kolam Pemancingan

Nah, bagi para bapak-bapak jangan khawatir tidak bisa seru-seruan di Bukit Dhoho Indah. Karena di tempat tersebut terdapat kolam pemancingan yang akan membuat anda lupa sejenak dengan seabreg pekerjaan kantor.

Penutup

Demikian informasi tentang Bukit Dhoho Indah, jangan lupa untuk selalu update terlebih dahulu  jam operasional tempat wisata yang buka di saat pandemi.

Pastikan juga anda dan keluarga untuk selalu mematuhi protokol kesehatan yang sudah ditetapkan oleh pemerintah, maupun pihak pengelola.