Curug Sodong, Air Terjun Sukabumi Yang Tanpa Trekking

Curug Sodong berada satu kawasan dengan Curug Cikanteh dan Curug Ngelay, dan menjadi satu-satunya air terjun yang tanpa trekking.

Curug Sodong termasuk kedalam barisan wisata yang ada di Geopark Ciletuh Pelabuhan Ratu, dari sekian banyaknya tempat wisata yang ada.

Sukabumi semakin menunjukkan eksistensinya di bidang pariwisata, apalagi dengan adanya Geopark Ciletuh Pelabuhan Ratu ini.

spot santuy terbaik
spot santuy terbaik. google maps. sumber: Haji Pasar

simak juga: curug cikanteh

Karena banyaknya destinasi wisata yang bisa kamu kunjungi, diantaranya ada pantai, air terjun atau curug, serta bukit yang indah.

Berikut ulasan Curug Sodong sebagai referensi awal wisata Sukabumi khususnya di kawasan Geopark Ciletuh, check this out!

Misteri Curug Sodong

Misteri Curug Sodong menjadi salah satu daya tarik tersendiri, konon katanya pasangan yang belum menikah tidak boleh berenang di kolam alaminya. Jika hal tersebut dilarang maka keduanya tidak akan muncul kembali ke permukaan.

Tak berhenti di situ, di atas aliran Curug Sodong terdapat sebuah batu yang cukup besar, dimana meskipun diterjang hujan serta arus sungai yang deras batu tersebut tak tergoyahkan.

Penduduk sekitar Curug Sodong percaya jika batu tersebut turun, maka air di Samudera Hindia naik ke daratan dan akan terjadi gempa yang besar.

curug sodong
curug sodong. google maps. sumber: every science

simak juga: pantai karang hawu

Misteri tentang Curug Sodong selanjutnya ialah dimana Curug Sukabumi yang satu ini sering digunakan untuk menguji ilmu kebatinan atau kanuragan. Dengan cara menjatuhkan potongan tubuh dari atas curug, jika bersatu kembali maka ilmu yang dikuasainya berhasil.

Alam memang selalu menyimpan misteri dibalik keindahnnya, langkah bijak kita ialah dengan menghormati kepercayaan yang sudah ada. Salah satunya dengan mengikuti aturan yang sudah ditetapkan oleh pengelola.

Lokasi Curug Sodong

  • Lokasi Curug Sodong berada di kawasan Geopark Ciletuh dan masih satu lokasi dengan Curug Cikanteh.
  • Alamat lengkapnya berada di Desa Ciwaru, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi, Provinsi Jawa Barat.

Rute Menuju Curug Sodong

Rute menuju Curug Sodong sama seperti rute menuju Curug Cikanteh, jika kamu berangkat dari pusat kota Sukabumi akan memakan waktu sekitar 3 sampai 4 jam perjalanan.

Rute yang dapat kamu ambil ialah dengan menuju Ciemas melalui Cimanggu. Kemudian dari pusat Kecamatan Ciemas lanjutkan untuk menuju Desa Ciwaru.

Dari pusat Kecamatan Ciemas menuju Desa Ciwaru memakan waktu sekitar 1 jam perjalanan. Kondisi jalannya dapat dilalui oleh kendaraan motor maupun mobil.

tugu curug sodong
tugu curug sodong. google maps. sumber: Mahla Mahla

simak juga: pantai cibangban

Meski jalan yang dilalui tidak terlalu lebar namun masih bisa dilalui oleh dua kendaraan dari arah yang berlawanan. Rindangnya pepohonan disepanjang jalan menambah kesan asri dan menyejukkan.

Berbeda sekali dengan view di kota-kota besar yang biasa kita lihat hanyalah gedung-gedung bertingkat, dengan hiasan suara klakson kendaraan.

Jalur menuju Curug Sodong sedikit berkelok-kelok namun tak terlalu tajam. Semakin mendekati daerah dimana Curug Sodong berada jalanan semakin mengecil, juga terdapat jalan yang tidak rata.

Akhir dari perjalanan tersebut akan membawamu ke tempat parkir. Kamu hanya tinggal turun dari kendaraan, berjalan sedikit untuk menuju loket tiket masuk Curug Sodong.

Tiket Masuk Curug Sodong

Harga tiket masuk Curug Sodong sebesar Rp. 5.000,- per orang (sudah termasuk eksplor Curug Cikanteh dan Curug Ngelay)

Fasilitas Curug Sodong

Fasilitas yang ada di Curug Sodong diantaranya:

  • Tempat parkir yang lapang dan luas
  • Toilet
  • Warung makanan dan minuman
  • Gazebo atau saung
  • Mushola
  • Gardu pandang
  • Aula semi terbuka
  • Daya Tarik Curug Sodong
fasilitas yang ada
fasilitas yang ada. google maps. sumber: Putro Asta Nagara

simak juga: tebing panenjoan

1. Air Terjun Tanpa Trekking

Keindahan Curug Sodong sudah dapat kamu saksikan saat membeli tiket masuk. Curug Sodong memiliki dua aliran air terjun, makanya sering disebut juga Curug Kembar.

Ketinggian dari Curug Sodong sekitar 20 meter, aliran airnya berasal dari Curug Cikanteh yang berada di bagian atas. Jika debit air banyak maka aliran airnya menjadi satu, inilah yang melatarbelakangi curug ini disebut pula Curug Pengantin.

Curug Sodong terdiri dari dua kata yakni Curug dan Sodong. Curug yang berarti air terjun sedangkan Sodong artinya cekungan goa. Jika kamu perhatikan dengan seksama di bawah tebing curug terdapat cekungan yang menyerupai goa.

Dibawah aliran Curug Sodong terdapat kolam alami yang siap menampung curahan airnya. Namun jika musim hujan tiba airnya akan berubah menjadi kecoklatan, karena bercampur dengan tanah.

Di sekitar Curug Sodong terdapat sebuah pohon yang besar, spot terbaik menikmati keindahan Curug Sodong.

ragam wisata di curug sodong
ragam wisata di curug sodong. google maps. sumber: Mahla Mahla

simak juga: pantai cicalidi

Semakin mendekati curug kamu dapat merasakan cipratan air yang mengalir mengenai wajahmu. Suaranya sangat menenangkan, ditambah dengan keadaan alamnya yang masih sangat alami.

2. Bermain Air

Untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan hindarilah berenang di kolam alaminya. Karena tidak ada yang tahu pasti berapa kedalaman kolamnya.

Jika kamu penasaran ingin merasakan kesegaran air Curug Sodong, kamu dapat mengambilnya dengan tanganmu kemudian membasuhnya kewajahmu.

3. Berfoto Selfie

Berfoto dengan latar keindahan Curug Sodong banyak dilakukan oleh para pengunjung, kamu pun jangan melewatkannya. Jangan lupa untuk mempostingnya ke media sosial yang kamu miliki.

foto bareng curug sodong
foto bareng curug sodong. google maps. sumber: Muhammad Elan Septaji

simak juga: geyser cisolok

4. Mengunjungi Curug Cikanteh

Sudah saya sebutkan dari awal bahwa Curug Sodong berada satu kawasan dengan Curug Cikanteh. Setelah menikmati keindahan Curug Sodong, kamu harus melanjutkan petualangan dengan mengunjungi Curug Cikanteh. Hanya saja harus siap-siap trekking ya!

Tips Wisata

  • Karena Curug Sodong berada di alam terbuka lebih baik datang ketika matahari bersinar terang, tidak mendung apalagi sedang turun hujan.
  • Untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, hindarilah untuk mandi di Curug Sodong.
  • Jaga selalu kebersihan dan keasrian lokasi Curug Sodong.
  • Jauhi perbuatan yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain.
  • Siapkan gadget kamu untuk mengabadikan keindahan alam dan Curug Sodong.
curug cikanteh
curug cikanteh. google maps. sumber: Naufal Firmansyah

simak juga: bukit karang para

Penutup

Kawasan Geopark Ciletuh memang banyak menarik wisatawan untuk terus berdatangan, karena ada sekitar 50 tempat wisata yang dapat kita nikmati.

Keadaan alamnya pun masih sangat alami, hal yang paling dibutuhkan manusia kini. Salah satu tempat yang harus kamu kunjungi ialah Curug Sodong. Apalagi untuk menikmati keindahan curug ini kamu ngga perlu berjalan kaki sangat jauh.

Jangan lupa siapkan foto terbaikmu ketika berada di Curug Sodong, ya!