5 Tempat Wisata Di Banjarmasin, Wisata Sungai, Citarasa Pantai

Tempat wisata di Banjarmasin yang populer, dan yang hits, memang masih didominasi oleh wisata alam. Meskipun objek wisata lainnya, perlahan namun pasti, mulai memikat hati para wisatawan.

Tempat wisata di Banjarmasin, beberapa di antaranya adalah tempat wisata di Kalsel yang sudah sangat familiar banget, terutama wisata pantainya.

banjarmasin
banjarmasin. google maps. sumber: M. Abi Hafizh Widodo

Kota Banjarmasin, adalah ibukota Provinsi Kalimatan Selatan, yang memiliki julukan sebagai Kota Seribu Sungai. Bukan tanpa alasan, karena Kota Banjarmasin dianugerahi sungai-sungai yang sangat produktif bagi kehidupan masyarakat, tanpa terkecuali manfaat dari sektor wisata di kawasan sungai.

Tempat wisata di Banjarmasin tahun 2020, dan tahun 2021, terdampak juga dengan situasi pandemi. Sehingga beberapa tempat wisata diharuskan tutup sementara.

Objek wisata yang buka, maupun yang tutup di Banjarmasin, tergantung level zonasi pada saat kebijakkan PPKM berlaku. Sekalipun buka, bukan berarti pata pengunjung harus mengabaikan penerapan prokes ya…

Dan inilah info tempat wisata di Banjarmasin yang sudah kami siapkan untuk anda, sebagai referensi awal menentukan tempat wisata saat liburan tiba.

1. Taman Siring Martapura

taman siring banjarmasin
taman siring banjarmasin. google maps. sumber: ady supriyadi

Simak juga: pantai jodoh

Tempat wisata di Banjarmasin yang pertama,kita mulai dari judul utama wisata sungai, namun memiliki citarasa wisata pantai di Banjarmasin. Nama objek wisatanya adalah Taman Siring Martapura.

Jika anda memasukan kata “Taman Siring Martapura”, maka jangan heran jika yang muncul adalah Pantai Jodoh. Begitupun sebaliknya. Loh kok bisa?

Taman Siring Martapura adalah sebuah taman indah, yang kekinian, yang terletak di tepian Sungai Martapura. Banyaknya spot selfie yang instagramable, serta sajian nuansa yang romantis, maka Taman Siring Martapura sering dijadikan tempat mencari jodoh oleh kaula muda.

Itulah salah-satu sebab kenapa Taman Siring Martapura disebut Pantai Jodoh. Taman tersebut buka selama 24 jam, dan saat sore menuju malam, suasananya semakin romantis, bertabur lampu-lampu hias di tepian sungai.

  • Lokasi Taman Siring Martapura terletak di tepi Sungai Martapura.
  • Alamat Taman Siring Martapura berada di Jl. Jenderal Sudirman, Antasan Besar, Kecamatan Banjarmasin Tengah, Kota Banjarmasin, Provinsi Kalimantan Selatan.
  • Harga tiket masuk Taman Siring Martapura gratis.

2. Menara Pandang Banjarmasin

menara pandang banjarmasin
menara pandang banjarmasin. google maps. sumber: Maisarah Syamsuddin

Baca juga: daftar tempat wisata di Mojokerto

Tempat wisata di Banjarmasin selanjutnya adalah objek wisata yang lebih dikenal dengan salah-satu ikon Kota Banjarmasin, yaitu Menara Pandang Banjarmasin.

Lokasi Menara Pandang Banjarmasin masih satu kawasan dengan Taman Siring Martapura, tepatnya berada di seberang taman tersebut. Bangunannya megah, dan memiliki nilai filosofis dari sisi bentuk bangunannya.

Menara Pandang Banjarmasin menjadi spot terbaik untuk menikmati keindahan Kota Banjarmasin dari ketinggian, beserta view Sungai Martapura.

Selain itu, tidak jauh dari lokasi Menara Pandang Banjarmasin terdapat ikon Kota Banjarmasin lainnya. Yaitu Patung Bekantan Raksasa.

Pada akhirnya, keberadaan Sungai Martapura, Taman Siring Martapura, Menara Pandang Banjarmasin, dan Patung Bekantan Raksasa, menjadi quartet keindahan Kota Banjarmasin.

3. Taman Satwa Kebun Binatang Jahri Saleh

taman satwa kebun binatang jahri saleh
taman satwa kebun binatang jahri saleh. google maps. sumber: Dhn Aqr

Baca: review tempat wisata di Purbalingga

Taman Satwa Kebun Binatang Jahri Saleh, atau disebut juga dengan nama Taman Satwa Jahri Saleh, adalah objek wisata di Banjarmasin yang sangat populer, terutama wisata keluarga saat akhir pekan, maupun saat libur nasional.

Tetapi, Taman Satwa Jahri Saleh, maupun kebun binatang yang ada di seluruh Indonesia, terutama disaat pandemi, akan terasa sedikit berbeda, terutama jumlah pengunjung yang dibatasi, jadi akan terasa sedikit sepi.

Taman Satwa Jahri Saleh bukan hanya sekedar tentang wisata keluarga yang edukatif mengenal satwa-satwa saja. Di sisi lain juga terdapat fasilitas playground yang akan membuat anak-anak anda semakin nyaman berwisata di Taman Satwa Jahri Saleh Banjarmasin.

  • lokasi dan alamat Taman Satwa Jahri Saleh berada di Kecamatan Banjarmasin Utara, Kota Banjarmasin, Provinsi Kalimantan Selatan.
  • Harga tiket masuk Taman Satwa Jahri Saleh Rp. 4.000 per orang.

4. Pasar Terapung Muara Kuin

pasar terapung muara kuin
pasar terapung muara kuin. google maps. sumber: Riza Zulkhair

Baca juga: daftar tempat wisata di Jember

Jaman sekarang, belanja di mall, atau di supermarket, itumah biasa. Nah, tempat wisata di Banjarmasin yang selanjutnya menawarkan aktivitas yang diluar kebiasaan, dan berbalut dengan nilai budaya, atau tradisi yang sangat kuat.

Pasar Terapung Muara Kuin menawarkan sensasi belanja di atas Sungai Barito, dengan menggunakan perahu tradisional. Aktivitas tersebut sudah berlangsung dari jaman dahulu, sehingga Pasar Terapung Muara Kuin layak mendapatkan status sebagai Pusaka Saujana Banjarmasin.

Seperti yang sudah disampaikan pada paragraf awal, Kota Banjarmasin dijuluki dengan Kota Seribu Sungai, yang menyajikan beragam aktivitas masyarakat, termasuk aktivitas wisata di atas sungai tersebut, dan di tepian sungainya.

  • Lokasi Pasar Terapung Muara Kuin terletak di kawasan Sungai Barito.
  • Alamat Pasar Terapung Muara Kuin berada di Muara Sungai Kuin, Kota Banjarmasin, Provinsi Kalimantan Selatan.

5. Masjid Sultan Suriansyah

masjid sultan suriansyah
masjid sultan suriansyah. google maps. sumber: Lady Eka

Baca juga: rekomendasi tempat wisata di Bekasi

Masjid Sultan Suriansyah adalah salah-satu masjid tertua yang ada di Kalimantan Selatan. Masjid Sultan Suriansyah dibangun pada masa kepemimpinan Sultan Suriansyah tahun 1526 – 1550.

Selain bernilai sejarah, arsitektur bangunan Masjid Sultan Suriansyah juga memiliki nilai filosofis. Oleh karena itu, jangan sampai anda melewatkan kunjungan ke masjid bersejarah tersebut.

Lokasi dan alamat Masjid Sultan Suriansyah berada di Jalan Kuin Utara, Kecamatan Banjarmasin Utara, Kota Banjarmasin, Provinsi Kalimantan Selatan.