Sentra Kerajinan Boneka Cikampek, Harga Murah Kelas Dunia

Sentra Kerajinan Boneka Cikampek merupakan tempat yang paling tepat untuk dikunjungi, terutama apabila Anda sedang mencari oleh-oleh atau boneka dengan kualitas keren tapi harga yang terjangkau.

Sentra Kerajinan Boneka Cikampek ini merupakan sentra pembuatan boneka rumahan terbesar di Indonesia. Tempat ini terkenal dengan nama Sentra Kerajinan Boneka Cikampek atau Kampung Boneka.

Sentra Kerajinan Boneka Cikampek patut menjadi kebanggaan Indonesia, betapa tidak semua karya-karyanya merupakan produk asli buatan Indonesia dan dibuat oleh penduduk lokal setempat.

simak juga: pantai pelangi

Setiap harinya para pengrajin boneka di Sentra Kerajinan Boneka Cikampek paling sedikit memproduksi pesanan tetap 1000pcs boneka, wah banyak sekali ya Sob, belum lagi orderan di luar pesanan tetap.

Ketika Anda berkunjung ke Kampung Boneka ini, Anda juga bisa menyaksikan secara langsung proses pembuatan boneka, dimulai dari pembuatan pola, proses pemotongan bahan atau pengguntingan bahan, menyaksikan secara langsung cara mereka menjahit bahan yang sudah digunting.

Disini Anda juga bisa ikut mempraktikan proses pengisian boneka dengan drakon atau busa agar bentuknya terlihat. Anda juga bisa melihat proses jahit finishing, setelah itu pemasangan mata, hidung, dan mulut boneka. Wah, menarik ya, Sob!

Sejarah Tentang Boneka

Nah, ngomongin soal boneka, sebetulnya boneka sudah ada sejak 3000SM dan berkembang luas di Yunani Kuno dan Mesir Kuno.

sentra boneka
sentra boneka. google maps. sumber: Indra Satria

simak juga: pantai sedari karawang

Nama Boneka berasal dari Bahasa Portugis yaitu “Boneca” yang artinya permainan anak yang bisa dibentuk macam-macam, seperti bentuk manusia dan hewan.

Di Cikampek sendiri sebelum menjadi industri boneka, dulunya penduduk desa setempat membuat kerajinan ‘Uncal-uncalan’ yang terbuat dari jerami.

Lalu pada tahun 1986, Bapak H.Ade salah satu pemrakarsa kerajinan boneka di desa ini mulai memanfaatkan hasil limbah pabrik sekitar untuk di daur ulang dan dijadikan boneka.

Sejak tahun 1986 inilah 80% penduduk desa beralih profesi menjadi pengrajin boneka. Hingga saat ini sudah lebih dari 400 kepala rumah tangga yang menekuni Industri Boneka Cikampek.

Lokasi Sentra Kerajinan Boneka Cikampek

Lokasi Sentra Kerajinan Boneka Cikampek berada di Kampung Mekar Jaya, Desa Cikampek Utara, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Karawang, Jawa Barat.

simak juga: museum situs batujaya

Rute Menuju Sentra Kerajinan Boneka Cikampek

Nah, bagi Anda yang ingin mengunjungi Sentra Kerajinan Boneka Cikampek Anda bisa menggunakan rute dari Terminal Klari Karawang dengan menggunakan Jalan Raya Pantura menuju Jalan Pawarengan.

Jalan terus sejauh 16,5 km dengan waktu tempuh sekitar 26 menit saja. Selanjutnya Anda masuk menuju Jalan Raya Pajarayan menuju Sentra Kerajinan Boneka Cikampek sejauh 3,6 km dengan waktu tempuh sekitar 10 menit.

Jam Buka Sentra Kerajinan Boneka Cikampek

Sentra Kerajianan Boneka Cikampek terbuka selama 24 jam. Jika Anda berniat untuk datang melihat proses produksi ataupun membeli boneka disini datanglah di jam-jam kantor.

simak juga: taruma leisure waterpark

Harga Tiket Sentra Kerajinan Boneka Cikampek

Tidak ada biaya tiket khusus untuk berwisata di Sentra Kerajinan Boneka Cikampek ini.

Fasilitas Sentra Kerajinan Boneka Cikampek

Ada beberapa fasilitas yang bisa Anda gunakan saat berkunjung ke Sentra Kerajinan Boneka Cikampek, diantaranya:

  • Toilet,
  • Mushola,
  • Edukasi Proses Pembuatan Boneka,
  • Area Parkir,
tersedia berbagai macam boneka
tersedia berbagai macam boneka. google maps. sumber: wahyu udin

simak juga: situ cibayat

Daya Tarik Sentra Kerajinan Boneka Cikampek

1. Industri Boneka Terbesar di Indonesia

Sentra Kerajinan Boneka Cikampek merupakan kawasan industri penghasil boneka terbesar di Indonesia. Boneka-boneka yang dihasilkan disini sudah memiliki konsumen hingga mancanegara.

Biasanya para pengrajin boneka banyak mendapatkan orderan dari kota-kota besar seperti  Jakarta, Medan, Surabaya, Pekanbaru dan lainnya.

Selain itu, negara-negara seperti Amerika, Inggris, Jepang, Singapura dan Malaysia pun hingga sekarang menjadi konsumen tetap Industri Boneka Cikampek ini.

simak juga: candi jiwa karawang

2. Bahan Boneka yang Berkualitas

Boneka di Sentra Kerajinan Boneka Cikampek ini dibuat dengan bahan-bahan pilihan sehingga hasilnya memuaskan dan berkualitas.

Anda tidak akan kecewa jika membeli boneka disini. Selain banyak pilihan Anda juga bisa menentukan langsung boneka mana yang cocok untuk Anda bawa pulang.

3. Bentuk Boneka Beraneka Ragam

Sebagai kawasan industri boneka terbesar tentu bentuk-bentuk boneka yang dibuat di Cikampek ini sangat lengkap dengan berbagai bentuk, mulai dari Boneka Emoticon, Boneka Fungsional, Boneka Retail, hingga Boneka Custom. Pokonya semua tersedia disini.

Bentuk-bentuk boneka disini pun bisa disesuaikan dengan keinginanmu, paket komplit deh! Bagi Anda para pecinta boneka tentu akan dibuat senang ketika berkunjung kesini.

simak juga: curug lalay

Boneka di Sentra Kerajinan Boneka Cikampek ini juga sering dijadikan pilihan utama bagi perusahaan-perusahaan besar untuk pembuatan maskot atapun souvenir dari bahan boneka. Sudah tidak diragukan lagi bukan kualitasnya!

Penutup

Karawang tidak hanya terkenal dengan istilah ‘Goyang Karawang’nya saja, Sob. Ada Sentra Kerajinan Boneka Cikampet yang wajib untuk Anda datangi.

Melihat boneka yang bagus dengan bentuknya yang lucu dijamin bikin Anda kalap dan ingin order banyak, hihi! Selamat berkunjung, Sob!